Warung Makan Sepuasnya Bayar Seikhlasnya, Dibuka Untuk Umum Terutama Warga Kurang Mampu

Warung Makan Sepuasnya Bayar Seikhlasnya, Dibuka Untuk Umum Terutama Warga Kurang Mampu
0 Komentar

Komunitas doubel cabin wilayah 3 Cirebon membuka warung makan sepuasnya dan bayar seikhlasnya di jalan Sutomo kota Cirebon. Warung ini dibuka untuk umum namun target utamanya adalah para warga yang kurang mampu seperti tukang becak, ojek, serta pedagang keliling.

Sekretaris komunitas mengatakan bahwa warung ini menyediakan nasi jamblang dan lainnya. Dari sekian warga yang makan, tidak sedikit warga yang tidak bayar. Jika warga yang mampu membayar akan dimasukkan ke dalam kas dan diolah untuk membeli bahan makanan kembali.

Selain itu, anggaran yang digunakan untuk membuka warung ini dihasilkan dari patungan dari setiap anggota sehingga meski ada warga yang makan dan tidak bayar dinilai bukan masalah.

Baca Juga:Lumpia Khas Semarang, Disajikan Dengan Kulit Lumpia Buatan SendiriMie Setan Njerit, Sajikan Kuliner Mie Dengan Tingkat Kepedasan Menantang

Rencananya jika warung yang dibuka di kota Cirebon ini sudah konsisten, akan dibuka di daerah lain seperti Kuningan, Majalengka, kabupaten Cirebon dan Indramayu.

https://www.youtube.com/watch?v=ncu4n4e73Fo

0 Komentar