Pemdes Minta Kompensasi Keringanan Retribusi Sampah – Video

Pemdes Minta Kompensasi Keringanan Retribusi Sampah
0 Komentar

PEMERINTAH desa di Kecamatan Karangwareng meminta keringanan hingga penghapusan retribusi sampah sebagai kompensasi keberadaan TPAS Kubangdeleg. Pasalnya, TPAS tersebut dianggap memberikan dampak bagi desa-desa tetangga, baik dari lalu lintas angkutan sampah hingga dampak lain yang dirasakan masyarakat.

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon menyambut baik aspirasi sejumlah pemerintah desa, kendati tidak bisa langsung memberikan keputusan. Keringanan atau penghapusan retribusi sampah akan memberikan pengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Cirebon.

Namun, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Iwan Ridwan Hardiawan, menjelaskan bahwa permintaan keringanan yang disampaikan akan dibahas lebih lanjut dan tidak menutup kemungkinan untuk dikabulkan.

Baca Juga:Gerakan Pangan Murah Cegah Inflasi Jelang Idul Adha – VideoWabub Belanja Masalah & Tampung Aspirasi Para Kuwu – Video

Sementara itu, untuk mengabulkan permintaan keringanan kompensasi, pemerintah daerah membutuhkan peraturan baru, baik untuk melonggarkan maupun menghapus retribusi sampah bagi wilayah terdampak TPAS Kubangdeleg. Dinas Lingkungan Hidup berharap masyarakat mendukung penuh keberadaan TPAS Kubangdeleg agar bisa beroperasi maksimal dalam mengatasi persoalan sampah, terutama di wilayah timur Cirebon.

0 Komentar