Kabar gembira bagi para pencinta wisata terjangkau! Kuningan kini memiliki destinasi wisata baru yang sangat menarik dan ramah di kantong.
Berlokasi di sebuah areal persawahan Desa Pajambon, Kecamatan Kramatmulya, Kuningan, tempat ini disulap menjadi Agrowisata Pakuwon. Agrowisata ini menawarkan berbagai wahana menarik, antara lain:
Prosotan air (“Papalidan”) sepanjang 100 meter yang memanfaatkan aliran air jernih dari saluran irigasi yang berasal dari mata air Gunung Ciremai. Taman bunga warna-warni yang sangat cocok untuk spot foto. Gazebo gratis untuk bersantai dan menikmati pemandangan alam kaki Gunung Ciremai. Lokasi kuliner yang menyediakan berbagai pilihan makanan. Kolam bermain anak sebagai fasilitas tambahan.
Baca Juga:Pemdes Sigong Bentuk Pengurus Koperasi Merah Putih – VideoPemdes Minta Kompensasi Keringanan Retribusi Sampah – Video
Yang lebih menarik, tiket masuk ke Agrowisata Pakuwon ini sangat terjangkau, hanya Rp5.000 saja di hari biasa. Suasana sejuk dan pemandangan alam yang indah membuat Agrowisata Pakuwon terus diminati pengunjung dari berbagai daerah, termasuk dari Jabodetabek. Konsep wisata berbasis alam pedesaan menjadikan Agrowisata Pakuwon sebagai pilihan wisata baru yang terus berkembang sejak dibuka beberapa bulan lalu.