Tumpukan Sampah Di Kebonbaru Bikin Resah – Video

Tumpukan Sampah Di Kebonbaru Bikin Resah
0 Komentar

Penumpukan sampah liar yang terjadi di wilayah Kebonbaru, Kota Cirebon, makin meresahkan warga. Selain menimbulkan bau tak sedap, tumpukan sampah ini juga dikhawatirkan dapat menyebabkan beberapa penyakit.

Sepertinya persoalan sampah di wilayah pesisir Kota Cirebon tak ada habisnya. Hal ini terlihat di salah satu sudut wilayah Kelurahan Kebonbaru. Sampah rumah tangga hingga limbah plastik tampak berserakan dan menumpuk di lahan kosong.

Menurut informasi dari warga, beberapa waktu lalu, pemerintah telah berupaya membersihkan lokasi ini menggunakan alat berat. Namun, sampah kembali menumpuk akibat rendahnya kesadaran warga akan kebersihan.

Baca Juga:Normalisasi Sungai Singaraja Antisipasi Dampak Banjir – VideoSMP PGRI Karangsembung Terancam Tutup – Video

Penutupan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Kesenden disebut menjadi penyebab utama. Warga yang sebelumnya membuang sampah di sana, kini membuangnya sembarangan.

Warga berharap pemerintah segera menyediakan solusi jangka panjang, seperti penyediaan TPS baru, serta edukasi dan pengawasan agar lingkungan tetap bersih dan sehat.

0 Komentar