Nico Paz Bersinar, Como Taklukkan Juventus 2-0 di Giuseppe Sinigaglia

Nico Paz Bersinar, Como Taklukkan Juventus 2-0 di Giuseppe Sinigaglia
ig @juventusindonesiaa21
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Kejutan terjadi pada lanjutan Serie A Italia 2025/2026 ketika Como 1907 berhasil menundukkan raksasa Juventus dengan skor meyakinkan 2-0. Laga yang digelar di Stadion Giuseppe Sinigaglia, Minggu (19/10/2025) malam waktu setempat, menjadi panggung gemilang bagi Nico Paz, yang berkontribusi besar dalam dua gol kemenangan I Lariani.

Tampil di hadapan publik sendiri, Como langsung mengambil inisiatif serangan sejak peluit awal dibunyikan. Baru empat menit berjalan, tim tuan rumah sudah unggul lewat gol Marc-Oliver Kempf. Berawal dari situasi sepak pojok, Nico Paz mengirimkan umpan pendek yang disambut Kempf dengan sepakan kaki kiri keras ke sudut gawang Michele Di Gregorio, membawa Como memimpin 1-0.

Juventus mencoba bangkit dan menguasai penguasaan bola, tetapi mereka kesulitan menembus pertahanan rapat tuan rumah. Upaya terbaik datang di menit ke-18 lewat Francisco Conceição, namun tendangannya masih melebar dari sasaran. Duet Khephren Thuram dan Teun Koopmeiners di lini tengah berusaha membangun serangan, tetapi pressing ketat Como membuat Bianconeri frustrasi hingga turun minum.

Baca Juga:Jadwal Lengkap, Link Live Streaming Dan Harga Tiket Livoli Divisi Utama 2025 Gor Ki Mageti MagentaPemain Real Oviedo dan Espanyol Protes Rencana LaLiga Gelar Laga di Luar Negeri

Memasuki babak kedua, pelatih Igor Tudor mencoba mengubah pola permainan dengan memainkan umpan-umpan pendek cepat. Meski demikian, serangan Juventus tetap dapat diredam dengan disiplin oleh barisan belakang Como. Sebaliknya, tim asuhan Cesc Fàbregas tampil tenang dan efisien dalam melakukan serangan balik.

Peluang emas sempat diperoleh Mergim Vojvoda dan Maxence Caqueret, namun penyelesaian akhir belum menemui sasaran. Di sisi lain, Juventus masih belum mampu mengancam serius gawang Jean Butez.

Petaka bagi Si Nyonya Tua akhirnya datang di menit ke-79. Kali ini Nico Paz yang sejak awal tampil impresif berhasil menuntaskan umpan terobosan Maximo Perrone. Aksi solo Paz diakhiri dengan tembakan mendatar yang tak mampu dibendung Di Gregorio, sekaligus menggandakan keunggulan Como menjadi 2-0.

Hingga pertandingan berakhir, Juventus gagal mencetak gol balasan. Como justru nyaris menambah keunggulan lewat serangan balik cepat Alvaro Morata, namun bola masih bisa ditepis kiper lawan.

Kemenangan ini menjadi catatan penting bagi Como yang terus menunjukkan konsistensi di awal musim. Tambahan tiga poin membuat mereka naik ke posisi kelima klasemen Serie A dengan 12 poin dari tujuh pertandingan, unggul selisih gol atas Juventus yang harus turun ke peringkat keenam dengan poin sama.

0 Komentar