Persib Bandung Punya Modal Positif, Jelang bentrokan melawan wakil Malaysia tersebut, skuad Pangeran Biru tengah dalam kondisi mental yang positif.
Persib mencatat dua kemenangan beruntun di semua ajang, baik di kompetisi Asia maupun Liga Indonesia.
Sebelum jeda internasional, Persib sukses mengalahkan Bangkok United FC 2-0 di BG Stadium, Thailand (1 Oktober 2025), berkat gol Andrew Jung dan Uilliam Barros.
Baca Juga:Bobotoh, Saatnya Penuhi GBLA! – Info Harga & Cara Beli Tiket Pertandingan Persib vs Selangor FCJadwal Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/26 Siap Tantang Selangor FC & Persis Solo
Setelah itu, Maung Bandung menundukkan PSBS Biak 3-0 di Stadion Maguwoharjo (17 Oktober 2025) lewat kontribusi Andrew Jung, Uilliam Barros, dan Luciano Guaycochea.
Kemenangan tersebut mengantarkan Persib naik ke peringkat 4 klasemen sementara Super League dengan 13 poin.
Modal positif ini diharapkan bisa memperkuat kepercayaan diri pemain saat menjamu Selangor FC di hadapan Bobotoh.
Dengan performa yang stabil dan dukungan penuh Bobotoh di GBLA, Bojan Hodak optimistis anak asuhnya mampu melanjutkan tren kemenangan.
“Yang terpenting, kami harus tetap fokus dan bermain dengan disiplin tinggi,” ucap Hodak menutup sesi latihan timnya.
Persib kini bertekad untuk kembali menunjukkan dominasi di level Asia dan mempersembahkan kemenangan spesial bagi para pendukung setia di Bandung.