Kejutan di Liga Italia, Como 1907 taklukkan Juventus lewat aksi cemerlang Nico Paz

Juventus vs Como 1907
Juventus vs Como 1907. Foto: Instagram Como Football / tangkapan layar - radarcirebon.tv
0 Komentar

Laga berlangsung tegang. Tiga kartu kuning keluar dalam 15 menit terakhir babak pertama untuk Kelly, Moreno, dan Smolcic, yang menandakan tingginya tensi pertandingan. Juventus sempat mencetak gol lewat David di menit ke-36, tetapi dianulir oleh wasit lantaran offside.

Babak pertama ditutup dengan keunggulan Como 1-0. Secara statistik, Juventus sebenarnya lebih unggul dalam penguasaan bola, namun tuan rumah lebih efisien dengan tiga tembakan tepat sasaran dari enam kesempatan.

Pertandingan kembali dimulai dengan pergantian dari kubu Como. Jacobo Ramon masuk ke lapangan menggantikan Diego Carlos di awal babak kedua.

Baca Juga:Nico Paz Bersinar, Como Taklukkan Juventus 2-0 di Giuseppe SinigagliaJuventus Dipecundangi Como 1907, Rekor Tanpa Kemenangan Memanjang Jadi Enam Laga

Juventus langsung berusaha menekan dan mendapatkan kesempatan lewat Teun Koopmeiners di menit ke-62, tetapi tendangan bebasnya malah melambung tipis di atas mistar.

Como lalu membalas dua menit kemudian melalui peluang emas Maxence Caqueret. Usai bola muntah dari penyelamatan Di Gregorio, gelandang Prancis itu gagal memaksimalkan kesempatan dari jarak enam meter dan cuma mengenai sisi luar tiang gawang.

Menit ke-63, Butez menjadi penyelamat bagi Como setelah menepis sundulan Koopmeiners dari jarak dekat. Juventus terus menyerang, namun tuan rumah tetap konsisten menjaga organisasi permainan.

Fabregas dari tribun memberi isyarat pergantian. Menit ke-68, dia lalu menarik Caqueret dan Moreno untuk digantikan Douvikas dan Valle. Pergantian tersebut terbukti efektif menjaga energi lini tengah Como.

Saat Juventus mulai kewalahan, Como justru menggandakan keunggulan. Menit ke-79, Maximo Perrone mengirim umpan jauh ke arah kanan, disambut Nico Paz yang menggiring bola memotong ke dalam dan melepaskan tembakan melengkung ke pojok kiri bawah gawang. Skor pun berubah menjadi 2-0 dan stadion pun bergemuruh saat itu.

Igor Tudor memutuskan untuk memasukkan McKennie dan Vlahovic, disusul Kostic dan Lopes, tetapi tak ada perubahan berarti. Juventus hanya punya satu kesempatan krusial melalui tendangan bebas Vlahovic pada menit ke-91 yang berhasil ditepis Butez dengan gesit.

Sampai tambahan waktu delapan menit berakhir, skor 2-0 untuk Como tetap bertahan. Peluit panjang berbunyi dan para pemain tuan rumah lu langsung merayakan kemenangan besar atas salah satu raksasa Italia.

0 Komentar