At Taqwa Center Kota Cirebon memperkuat KBIHU atau Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh. Terutama untuk memberi pelayanan bimbingan ibadah haji dan umroh bagi masyarakat, KBIHU Mandiri At Taqwa juga mendorong Pemerintah untuk memprioritaskan calon jemaah lansia yang bisa berangkat.
Para jemaah haji Mandiri At Taqwa dari tahun 2015 hingga 2025 ini berkumpul untuk mendorong agar Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh (KBIHU) Mandiri At Taqwa Center Kota Cirebon bisa dilegalkan. Dan di tahun 2025 sudah turun rekomendasi dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat.
KBIHU Mandiri At Taqwa diharapkan dapat memberi pelayanan maksimal bagi masyarakat yang ingin menunaikan rukun Islam kelima ke Tanah Suci maupun ibadah umroh. KBIHU juga mendorong agar Pemerintah bisa memperhatikan kebijakan terkait masa tunggu haji sampai 26 tahun.
Baca Juga:Peringatan HSN Ranting NU Desa Astanajapura – VideoPemerintah Tetapkan 338 Lokasi Parkir Resmi Di 24 Kecamatan – Video
Sehingga, dapat memprioritaskan calon jemaah yang lanjut usia agar bisa didahulukan setiap tahunnya untuk berangkat menunaikan ibadah haji.
Diharapkan, KBIHU Mandiri At Taqwa dapat membantu masyarakat dan memfasilitasi yang ingin menunaikan ibadah haji maupun umroh ke Tanah Suci.