Pentingnya Pendidikan Politik Bagi Generasi Muda – Video

Pentingnya Pendidikan Politik Bagi Generasi Muda
0 Komentar

Politik menjadi salah satu hal yang kini banyak dihindari oleh para generasi muda. Oleh karena itu, Ketua DPRD Kota Cirebon mendorong adanya pendidikan politik terutama bagi para pemilih pemula agar politik dapat dianggap menjadi suatu hal yang menarik.

Dalam menghadapi pemilihan umum yang akan mendatang, pendidikan politik dianggap jadi hal yang penting bagi seluruh elemen masyarakat terutama bagi para pemilih pemula. Bahkan tidak sedikit pula munculnya sikap apatis terhadap politik dari para generasi muda.

Dorongan bagi terlaksananya pendidikan politik di Kota Cirebon pun mendapat dukungan dari Ketua DPRD Kota Cirebon yang mengatakan betapa pentingnya pemahaman politik. Menurutnya, di tengah situasi banyaknya generasi muda yang juga menjauhi politik, untuk itu edukasi harus dilakukan melalui pendekatan yang cermat dengan menyamakan frekuensi anak muda, sehingga politik dapat terlihat lebih menarik.

Baca Juga:Dedi Mulyadi Lepas Ekspor Perdana Sepatu Di Kiem – VideoWaspada Penyakit Batuk Pilek Dan Leptospirosis Di Musim Hujan – Video

Selain itu, ia juga tidak menutup kemungkinan untuk membuka ruang-ruang khusus bagi para generasi muda dalam keterkaitannya dengan edukasi politik.

Dengan adanya edukasi politik bagi para generasi muda, diharapkan mereka dapat berbondong-bondong untuk datang ke TPS saat pemilihan mendatang.

0 Komentar