Insiden tak biasa terjadi di Desa Babatan Kadugede. Sebuah bus pembawa rombongan Dharma Wanita Kementerian Pertanian mendadak amblas saat diparkir di lapangan bola. Damkar Kuningan sigap datang dan menyelesaikan evakuasi dalam waktu singkat.
Insiden tak biasa terjadi di Desa Babatan Kadugede. Sebuah bus pembawa rombongan Dharma Wanita Kementerian Pertanian mendadak amblas saat diparkir di lapangan bola. Damkar Kuningan sigap datang dan menyelesaikan evakuasi dalam waktu singkat.
Dari laporan Damkar, bus tiba di lapangan bola Desa Babatan sekitar pukul 12.40, Sabtu siang, 22 November 2025. Tanpa diduga, kondisi tanah lapangan tak mampu menahan beban bus berukuran besar. Bagian ban bus langsung terperosok dan membuat kendaraan terkunci di tempat.
Baca Juga:Jalan Poros Pabedilan Jadi Kubangan Kerbau Saat Musim Hujan – VideoDLH Kuras Sampah Yang Menggunung 1,2 Meter Di Desa Sidaresmi – Video
Berbagai upaya manual telah dilakukan kru bus dan warga sekitar, namun bus tetap tidak bisa keluar. Akhirnya, kejadian tersebut dilaporkan ke Call Center UPT Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Kuningan.
Kepala UPT, Andri Arga Kusumah, langsung bergerak cepat dengan mengirimkan 5 personel ke lokasi. Petugas tiba beberapa menit setelah laporan, dan melakukan teknik evakuasi menggunakan peralatan penyelamatan, termasuk penahan roda dan sistem penarikan.
Hanya dalam waktu sekitar 25 menit, bus berhasil dikeluarkan dengan aman tanpa menimbulkan kerusakan. Seluruh rombongan Dharma Wanita Kementerian Pertanian berada dalam kondisi selamat.