Drama Liga Italia, Inter Kalah, AC Milan Perkasa di Derby, AS Roma Ambil Alih Tahta

AC Milan
Liga Italia memanas. Foto: Instagram AC Milan / tangkapan layar - radarcirebon.tv
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Bagi pengagum sepak bola Liga Italia. Kamu pasti penasaran dengan hasil lengkap pertandingan Liga Italia 2025/2026 yang bermain sepanjang Minggu (23/11/2025) malam sampai Senin dini hari WIB.

AC Milan sukses meraih kemenangan pertandingan di Derby della Madonninna atas Inter Milan dengan skor 1-0.

Gol semata wayang dari AC Milan dicetak oleh Christian Pulisic pada menit ke-54. Kemenangan ini membuat AS Roma pun menjadi meningkat ke posisi puncak klasemen. Lantaran pada giornata ke-12, I Giallorossi berhasil menaklukkan Cremonese lewat skor 3-1.

Baca Juga:Jadwal Lengkap Pekan 12 Liga Italia 2025-2026, Misi AS Roma Kudeta Klasemen Di Balik Duel Inter vs AC MilanTop Skor Liga Italia Makin Panas, Calhanoglu & Orsolini Terancam Disalip! Ini Daftarnya!

Kali ini AS Roma memuncaki klasemen sementara Liga Italia dengan total 27 poin atau unggul dua poin dari posisi 2-3 klasemen AC Milan serta Napoli.

Akan tetapi, secara keseluruhan posisi 1-5 klasemen dipisahkan dengan gap poin super tipis, dan hanya selisih tiga poin saja.

Gol tunggal dari Christian Pulisic pada menit 54 menjadi pembeda pada laga yang berjalan sangat seru dan tegang.

AC Milan tampil mendominasi dengan penguasaan bola 64 persen, 16 percobaan tembakan, serta lima shots on target.

Akan tetapi, AC Milan tampil jauh lebih efisien dengan delapan tembakan dan ternyata cuma tiga yang mengarah ke gawang. Kali ini Rossoneri semakin kuat usai Mike Maignan menggagalkan penalti Hakan Calhanoglu pada babak kedua.

Selama pertandingan, AC Milan berulang kali memberikan tekanan dan menciptakan peluang yang menjadi ancaman bagi lawan. Selain itu, AC Milan memancing respon dengan disiplin dan memanfaatkan momentum yang baik.

Gol Pulisic disertai dengan penyelamatan dari Maignan menjadi dua momen yang menentukan arah dari pertandingan itu.

Baca Juga:Link Live Streaming Liga Italia: Saksikan Parma vs AC Milan di Vidio, Minggu 9 November 2025Prediksi Liga Italia: Napoli vs Como, Ujian Sulit untuk Conte dan Ancaman dari Nico Paz

Hasil Pertandingan

Berikut adalah hasil pertandingan liga Italia yang wajib Kamu tahu:

Sabtu 22 November 2025

Cagliari Vs Genoa: 3-3

Udinese Vs Bologna: 0-3

Minggu 23 November 2025

Fiorentina Vs Juventus: 1-1

Napoli Vs Atalanta: 3-1

Verona Vs Parma 1-2

Cremonese Vs AS Roma: 1-3

Senin 24 November 2025

Lazio Vs Lecce: 2-0

Inter Milan Vs AC Milan: 0-1

0 Komentar