Baru 8 KMP Beroperasi Di Kota Cirebon – Video

Baru 8 KMP Beroperasi Di Kota Cirebon
0 Komentar

Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DKUKMPP) Kota Cirebon telah membuka 8 gerai Koperasi Merah Putih (KMP) sepanjang tahun 2025. Meski baru sebagian kecil yang telah beroperasi, DKUKMPP telah memberi pelatihan bagi pengurus koperasi agar dapat segera membuka KMP di seluruh kelurahan.

Sepanjang tahun 2025 ini, Koperasi Merah Putih (KMP) di Kota Cirebon baru segelintir saja yang telah beroperasi dari total 22 kelurahan yang ditargetkan. Beberapa hal menjadi kendala yang membuat sejumlah koperasi merah putih masih belum dapat beroperasi atau memiliki gerai.

Dari 22 kelurahan, baru ada 8 kelurahan yang sudah mengoperasikan Koperasi Merah Putihnya, di antaranya Kelurahan Pekiringan, Kecapi, Kesepuhan, Kebonbaru, Kesambi, Larangan, Sunyaragi, dan Kelurahan Sukapura. Kedelapan kelurahan ini telah mengadakan aktivitas dalam koperasinya melalui dana anggota hingga dana perorangan sebagai modal, sembari menunggu kejelasan terkait modal dari Bank Himbara.

Baca Juga:Polri Groundbreaking 436 SPPG Secara Serentak Di Seluruh Indonesia – VideoRevitalisasi Tugu Perjuangan Jatiseeng Menuai Kritikan – Video

Menurut Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DKUKMPP) Kota Cirebon, Iing Daiman, pihaknya saat ini masih fokus dalam pelatihan bagi pengurus KMP. 14 kelurahan yang masih belum beroperasi juga disebut masih dalam tahap persiapan.

Sebelum memasuki tahun 2026, ia juga menyebutkan adanya kemungkinan untuk melaunching satu gerai baru lagi yang siap beroperasi.

0 Komentar