Duel Panas! Jadwal Pertandingan Borneo FC vs PSM Makassar Super League 2025/2026

BRI Super League 2025/2026
Borneo FC Samarinda vs PSM Makassar - BRI Super League (vidio)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Dalam pertandingan pekan ke-16 Super League 2025/2026, Borneo FC Samarinda akan menghadapi PSM Makassar. Juku Eja membutuhkan poin tambahan untuk mempertahankan asa menuju papan atas.

Borneo FC akan bermain melawan PSM Makassar di Stadion Segiri Samarinda pada hari Sabtu (3/1/2026). Latihan akan dimulai pada pukul 15.30 WIB, atau 16.30 Wita.

Sebelum pertandingan ini, Borneo FC dan PSM sama-sama mengalami kekalahan. Borneo FC kalah 2-3 dari Malut United, dan PSM kalah 0-1 di kandang Persib Bandung.

Baca Juga:Update Jadwal Pertandingan 16 Besar Piala Afrika AFCON 2025 Digelar 3-7 JanuariPersib Siap Tanding! Hasil Drawing Babak 16 Besar ACL Two 2025/2026: Maung Bandung vs Ratchaburi

Alhasil posisi Borneo FC dan PSM turun di papan klasemen sementara. Pesut Etam kini turun ke posisi ke-2 dengan koleksi 34 poin, sementara PSM turun ke urutan ke-9 dengan poin 19.

PSM Makassar mengusung misi menang di laga ini. Pelatih PSM Tomas Trucha berambisi akan membawa PSM naik ke posisi lima besar.

“Bagi saya, misi saya sekarang di tim ini adalah untuk membawa PSM berada di lima besar dan saya masih percaya, kita masih bisa melakukan hal tersebut,” ujar Tomas Trucha usai laga melawan Persib Bandung.

Jadwal Borneo FC Samarinda Vs PSM Makassar di Super League 2025/2026

  • Pertandingan: Borneo FC Samarinda Vs PSM Makassar
  • Hari/Tanggal: Sabtu, 3 Januari 2025
  • Waktu: Pukul 15.30 WIB atau 16.30 Wita
  • Venue: Stadion Segiri, Samarinda

Jadwal Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Super League 2025/2026

Link Live Streaming Super League 2025/2026 – Vidio

0 Komentar