Profil Bruno Paraíba: Pemian Anyar Persebaya, Siap Bermain untuk Skuad Bajul Ijo

bruno paraiba
Profil pemian baru Persebaya, Bruno Paraíba. Foto: instagram/@brunoparaiba9
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Persebaya Surabaya kembali menjadi sorotan jelang lanjutan musim kompetisi 2025/2026. Bajul Ijo dikabarkan akan memiliki dua pemain bernama Bruno di dalam skuad mereka.

Selain Bruno Moreira yang saat ini menjabat sebagai kapten tim, Persebaya disebut segera kedatangan Bruno Paraíba, pemain asal Brasil yang berpengalaman di kompetisi luar negeri.

Isyarat kedatangan Bruno Paraíba pertama kali muncul melalui unggahan akun Instagram resmi Persebaya Surabaya pada Minggu (4/1/2026) sore.

Baca Juga:Ujian Berat Persib di Kediri, Bojan Hodak Waspadai Kekuatan Persik di Stadion BrawijayaMobil Bekas Rp50 Jutaan Awal 2026, Dua LCGC Irit Ini Masih Jadi Incaran

Dalam video singkat tersebut, terlihat asisten pelatih Persebaya, Uston Nawawi, memanggil nama “Bruno” di tengah sesi latihan.

Menariknya, Bruno Moreira yang mendengar panggilan tersebut langsung maju menghadap. Namun, Uston dengan santai menegaskan bahwa Bruno yang dimaksud bukanlah sang kapten tim.

“Not you,” ujar Uston sambil tersenyum, sebelum menunjuk sosok lain dan kembali menyebut nama “Bruno”.

Video tersebut ditutup dengan kalimat berbahasa Korea, “gyesog hae seo ieoj imnida”, yang berarti “akan berlanjut terus”.

Unggahan ini memicu spekulasi luas di kalangan Bonek dan pecinta sepak bola nasional mengenai identitas Bruno kedua yang akan bergabung dengan Persebaya.

Meski pihak klub belum memberikan konfirmasi resmi, nama Bruno Paraíba menjadi sosok yang paling santer dikaitkan.

Pemain berusia 31 tahun itu dikenal sebagai pemain serbabisa yang mampu beroperasi sebagai striker maupun gelandang serang.

Baca Juga:Ezra Walian Bongkar Pengalaman Gila Bersama Persib dan Bobotoh5 Mobil Bekas di Bawah 50 Juta yang Masih Layak Dipakai, Irit dan Bandel

Fleksibilitas tersebut dinilai cocok dengan kebutuhan Persebaya untuk menambah variasi serangan di paruh musim.

Bruno Paraíba terakhir kali bermain untuk Cheonan City FC, klub yang berkompetisi di K League 2 Korea Selatan.

Pada musim lalu, ia mencatatkan lima gol dari 16 pertandingan, sebuah catatan yang cukup solid mengingat perannya yang tak selalu bermain sebagai penyerang murni.

Pengalamannya merumput di luar Brasil dan Asia Timur diharapkan mampu memberi warna baru dalam permainan Bajul Ijo.

Kehadiran Bruno Paraíba berpotensi memperkuat lini depan Persebaya yang selama ini sangat bergantung pada kreativitas Bruno Moreira.

Dengan adanya dua pemain bernama Bruno, Persebaya diyakini memiliki kedalaman skuad yang lebih baik untuk menghadapi jadwal padat kompetisi domestik.

0 Komentar