Temuan Dua Kasus Leptospirosis Di Kota Cirebon – Video

Temuan Dua Kasus Leptospirosis Di Kota Cirebon
0 Komentar

Penyakit leptospirosis yang berasal dari urine tikus saat banjir telah menyerang sejumlah warga. Setidaknya terdapat dua kasus yang dikonfirmasi oleh Dinas Kesehatan Kota Cirebon, salah satunya bahkan dirawat di rumah sakit.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon mengonfirmasi setidaknya terdapat dua kasus leptospirosis yang telah menjangkit warga. Penyakit ini muncul akibat adanya genangan air atau banjir yang terkontaminasi urine tikus.

Dari dua kasus tersebut, satu dinyatakan positif terjangkit dan satu lainnya masih dalam tahap suspek. Meski demikian, warga yang terjangkit tersebut saat ini sudah dirawat di rumah sakit dan kondisinya kian membaik.

Baca Juga:Wawali Beri Bantuan Warga Yang Rumahnya Ambruk – VideoKuryati Divonis 4 Tahun Penjara Terindikasi Korupsi Apbdes – Video

Masuknya musim hujan yang membuat genangan air atau banjir di sejumlah wilayah di Kota Cirebon berdampak pada penyebaran penyakit leptospirosis. Penyakit ini memunculkan gejala seperti demam, ruam merah, hingga dapat menyerang hati maupun organ vital lainnya.

Ia juga menegaskan penyakit ini tidak menular antar manusia dan tetap menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan terutama setelah melintasi area banjir.

0 Komentar