Tren '1+1=2' TikTok Viral: Dari Potongan Wawancara hingga Konten Kocak yang Meramaikan Media Sosial

Sound Viral 1+1 = 2
Sound dengan kalimat sederhana \'1+1=2\' baru-baru ini menjadi sensasi di TikTok, melahirkan berbagai tren kreatif yang mengundang tawa pengguna. Awalnya hanya dianggap sebagai backsound ringan, suara ini kini telah menjangkau berbagai kalangan, bahkan menarik perhatian sejumlah artis Tanah Air yang turut berpartisipasi dalam tren ini. Foto: Tangkap Layar @Melisa Pada PDF Broken Strings
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Sound dengan kalimat sederhana ‘1+1=2’ baru-baru ini menjadi sensasi di TikTok, melahirkan berbagai tren kreatif yang mengundang tawa pengguna. Awalnya hanya dianggap sebagai backsound ringan, suara ini kini telah menjangkau berbagai kalangan, bahkan menarik perhatian sejumlah artis Tanah Air yang turut berpartisipasi dalam tren ini.

Namun, di balik keseruan konten yang dibuat, banyak yang belum mengetahui asal-usul dan makna sebenarnya di balik suara yang tengah menggebrak platform media sosial tersebut.

Baru-baru ini, kategori sound yang mengangkat soal matematika, geografi, dan pengetahuan umum secara tiba-tiba menjadi sorotan di TikTok. Yang menarik, para kreator hingga selebriti berlomba-lomba membuat konten dengan melakukan dubbing terhadap suara tersebut. Kata-kata yang menjadi ciri khas dari sound ini adalah:

Baca Juga:Emas Bakal Sentuh Rp 2,7 Juta/Gram Pekan Depan – Geopolitik dan Kelemahan Rupiah Jadi PendorongHarga Sebagian Besar Pangan Melemah, Cabai Terpimpin Penurunan – Pemerintah Dorong Stok Beras Capai 4 Juta Ton

1+1 sama dengan 2, 11×11=121, 12×12=144, 8×8, 6×4, yang waras yaa. Ibu kota Indonesia adalah? Jakarta. Bener kan, saya tambahin lagi, ibu kota Jawa Barat Bandung kan? Gubernurnya? KDM, bapak aing.

Meskipun terkesan sederhana dan bahkan terlihat sepele, tren ini justru meledak dan menjadi topik pembicaraan hangat di berbagai platform media sosial. Popularitasnya tidak hanya terbatas pada kreator konten biasa, melainkan juga menjangkau kalangan artis yang turut meramaikannya dengan sentuhan kreatif masing-masing.

Banyak nama besar dari industri hiburan Indonesia yang tidak mau ketinggalan tren ini. Seperti Wika Salim, Tissa Biani, Angela Gilsha, Sitha Marino, hingga Marion Jola, semuanya telah mengunggah konten parodi dengan menggunakan backsound ‘1+1=2’ yang viral tersebut. Setiap artis memberikan sentuhan khas mereka sendiri, menjadikan konten yang dihasilkan semakin beragam dan menghibur.

Tak hanya para artis, kreator konten juga aktif memanfaatkan sound ini untuk menghasilkan video yang lucu dan menghibur. Salah satu contoh adalah duo Daniel Alvin dan Hansen, yang membuat konten dengan konsep pura-pura kebingungan saat mendapatkan penjelasan pelajaran, yang kemudian diiringi dengan suara tersebut. Namun, tidak banyak yang tahu bahwa suara yang tengah viral ini sebenarnya berasal dari potongan cuplikan wawancara Roby Tremonti dengan salah satu media massa. Dalam konteks aslinya, ia menyampaikan kalimat tersebut saat meminta Aurelie Moeremans, yang dituding telah menyinggung dirinya dalam buku berjudul Broken Strings, untuk bersikap waras. Sayangnya, potongan video tersebut tidak sesuai konteks saat menyebar di media sosial dan akhirnya menuai reaksi negatif dari sebagian publik.

0 Komentar