Siaran Langsung Galatasaray vs Atletico Madrid Liga Champion 2026: Live SCTV TV Kamis Dini Hari

UEFA Champions League
Galatasaray vs Atletico Madrid - UEFA Champions League (vidio)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Siaran langsung Galatasaray vs Atletico Madrid di matchday 7 Liga Champion 2025/2026 dapat disaksikan di SCTV, live streaming Vidio dan beIN Sports. Pertandingan yang digelar di Rams Park, Istanbul, Turki akan memulai kick off pada Kamis, 22 Januari 2026 pukul 00.45 WIB.

Galatasaray, yang berada di urutan ke-18 klasemen Liga Fase UCL 2025/2026, masih belum memiliki kesempatan untuk lolos ke babak playoff. Anak asuh Okan Buruk terus berusaha keluar dari zona eliminasi.

Sementara Atletico Madrid berada di peringkat ke-10 klasemen League Phase dengan 12 poin. Los Colchoneros wajib meraih poin penuh untuk menjaga lolos otomatis ke babak 16 besar. Anak asuh Diego Simeone sendiri sudah dipastikan melaju ke fase gugur, tetapi masih menunggu apakah melalui playoff atau lolos otomatis.

Baca Juga:Pertandingan Damac vs Al Nassr di Saudi Pro League 2026: Live di Mana Main Kapan?Jadwal Pertandingan Final Piala Asia U23 2026: China vs Jepang, Live RCTI Jam Berapa?

Siaran Langsung Galatasaray vs Atletico Madrid Liga Champion 2026

Di Matchday 7 Liga Fase UCL 2025/2026, Galatasaray akan menghadapi Atletico Madrid. Laga tersebut akan disiarkan secara langsung di SCTV pada Kamis, 22 Januari 2026, pukul 00.45 WIB.

Duel Galatasaray vs Atletico Madrid diprediksi berlangsung sengit karena mempengaruhi nasib kedua tim menuju fase gugur. Baik Galatasaray maupun Atletico Madrid wajib meraih 3 poin untuk alasan yang berbeda.

Galatasaray membutuhkan kemenangan untuk mengunci tiket ke fase gugur. Meski sulit lolos otomatis ke babak 16 besar karena harus menunggu pertandingan tim lain, mereka setidaknya bakal melaju ke playoff jika mengalahkan Atletico Madrid.

Dari enam pertandingan mereka di Liga Champion 2025/2026, Galatasaray menang 3 kali dan kalah 3 kali. Dua kemenangan mereka di Istanbul melawan Liverpool dan Ajax. Akibatnya, meskipun mereka tidak diunggulkan, mereka masih memiliki peluang yang cukup besar melawan Atletico Madrid.

Sementara Atletico Madrid memiliki situasi yang lebih aman. Anak asuh Diego Simeone sudah memastikan tiket ke fase gugur, tetapi membutuhkan 3 poin agar bisa bersaing merebut tiket otomatis ke babak 16 besar Liga Champion 2025/2026.

Dikutip dari laman AS, pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone menegaskan target timnya adalah mengalahkan Galatasaray. Hasil itu penting agar mereka bisa finis di 8 besar klasemen akhir League Phase UCL 2025/2026.

0 Komentar