“Mereka telah menunjuk pelatih baru dan kini tengah memulai era baru usai gagal lolos ke Piala Dunia. Menurut saya, Bulgaria adalah tim yang bagus dan akan menjadi lawan yang berkualitas di lapangan,” tegasnya.
Herdman menutup dengan menekankan bahwa FIFA Series 2026 bukan sekadar turnamen persahabatan biasa. Ajang ini dinilai penting untuk membiasakan pemain Timnas Indonesia menghadapi gaya bermain berbeda.
“FIFA Series akan menjadi ujian menghadapi lawan dari berbagai konfederasi, dan itu sangat baik bagi perkembangan para pemain,” tutupnya.
