Warga Cikalahang Keluhkan Dampak Pipa PDAM Kuningan – Video

Warga Cikalahang Keluhkan Dampak Pipa PDAM Kuningan
0 Komentar

Warga Desa Cikalahang, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, mengeluhkan dampak pemasangan pipa PDAM Tirta Kamuning Kabupaten Kuningan. Pemasangan pipa air baku yang melintasi saluran irigasi dinilai merugikan petani dan mengancam kebutuhan air domestik warga.

Sejumlah warga dan petani di Desa Cikalahang, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, menyampaikan keluhan terhadap pemasangan pipa besar PDAM Tirta Kamuning yang mengaliri air dari Kuningan menuju Indramayu. Mereka menilai, sejak awal pembangunan pipa pada tahun dua ribu dua puluh dua, proses tersebut sudah menimbulkan kejanggalan.

Ketua RT tiga RW satu Blok satu Desa Cikalahang, Syamsudin, menyebut awalnya pipa dirancang melintasi lahan pertanian milik dua kelompok petani. Namun, karena biaya kompensasi yang dinilai terlalu besar, PDAM akhirnya memilih membangun pipa di atas saluran irigasi.

Baca Juga:LPQQ 5 Kecamatan Di Kota Cirebon Resmi Dibentuk – VideoBanjir Rendam Ratusan Rumah Di Ligung Majalengka – Video

Akibat pemasangan tersebut, aliran air irigasi ke sawah terganggu. Sejumlah petani mengaku mengalami penurunan debit air, dan berpengaruh pada kebutuhan air rumah tangga warga.

Pada tahun dua ribu dua puluh empat, pihak PDAM Kuningan memang melakukan perubahan dengan meninggikan posisi pipa. Namun menurut warga, langkah tersebut belum memberikan perubahan signifikan terhadap ketersediaan air.

Warga menegaskan, mereka tidak menolak pembangunan maupun kerja sama antar daerah. Namun masyarakat menuntut keadilan, agar kebutuhan air petani dan warga Desa Cikalahang tetap menjadi prioritas.

Hingga saat ini, warga berharap adanya perhatian dan fasilitasi dari pemerintah daerah, agar permasalahan air bersih ini dapat segera diselesaikan tanpa merugikan masyarakat kecil.

0 Komentar