Bikin Geger! Inilah Potret Livery Red Bull KTM Factory Racing dan Red Bull KTM Tech 3 di MotoGP 2026

MotoGP
Foto: Potret Livery Red Bull KTM Factory Racing dan Red Bull KTM Tech 3 di MotoGP 2026
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – KTM secara resmi memperkenalkan dua timnya menjelang MotoGP 2026. Mereka menjadi tim ketujuh dan kedelapan yang mempresentasikan susunan pembalapnya secara online pada hari Selasa (27/1/2026).

Musim 2026 akan menjadi tahun kedelapan bagi KTM meluncurkan dua tim sekaligus, yaitu Red Bull KTM Factory Racing sebagai tim utama dan Red Bull KTM Tech 3 sebagai tim satelit.

Keempat pembalap dari kedua tim ini dipastikan mendapatkan perlakuan yang sama, yaitu dukungan teknis yang seragam. Saking seragamnya, kedua tim hampir identik, karena tidak ada perbedaan livery pada motor RC16 yang mereka gunakan.

Baca Juga:Update La Liga 2025/2026: Jadwal Pertandingan, Hasil Lengkap dan Klasemen!Update Serie A 2025/2026: Hasil Lengkap, Jadwal Lengkap dan Klasemen Terbaru

Tahun 2026 menjadi sangat penting untuk KTM. Karena, ini adalah tahun kesepuluh mereka berkompetisi di MotoGP. Sayangnya, hingga saat ini, mereka belum berhasil merebut gelar juara dunia. Bahkan, mereka belum merasakan kemenangan sejak MotoGP Thailand 2022.

Musim 2026 juga menjadi masa yang sangat menentukan bagi Brad Binder. Sejak 2015, Binder selalu mengenakan seragam Red Bull KTM. Namun, sayangnya, juara dunia Moto3 tahun 2016 ini mengalami penurunan performa selama dua tahun terakhir, dan belum meraih kemenangan sejak MotoGP Austria 2021.

Musim lalu, pembalap Red Bull KTM Tech 3 ini tampil cukup kompetitif. Sayangnya, ia menderita cedera bahu di tengah musim, yang membuatnya harus absen dalam waktu yang lama. Di musim ini, juara dunia Moto3 2013 ini diharapkan kembali fit dan menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Enea Bastianini akan menjalani musim keduanya di KTM dan Tech 3. Juara dunia Moto2 2020 ini pernah menunjukkan performa luar biasa saat naik podium di Seri Catalunya 2025. Diharapkan dapat tampil lebih mengesankan tahun ini setelah mendapatkan lebih banyak pengalaman menggunakan RC16.

0 Komentar