Jadwal Lengkap Pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026: Persija Tantang Persita, Persib Bertamu ke Solo

BRI Super League 2025/2026
Jadwal Lengkap Pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026. Foto : (Vidio.com)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Kompetisi BRI Super League 2025/2026 akan kembali bergulir akhir pekan ini dengan menyajikan pertandingan pekan ke-19 yang tersebar selama empat hari, mulai Jumat, 30 Januari hingga Senin, 2 Februari 2026. Sejumlah laga menarik dipastikan tersaji dan berpotensi memengaruhi persaingan di papan atas maupun zona bawah klasemen.

Pekan ke-19 akan dibuka pada Jumat (30/1/2026) dengan dua pertandingan yang digelar serentak pukul 15.30 WIB. Persik Kediri dijadwalkan menjamu Bali United FC di Stadion Brawijaya. Duel ini menjadi ujian konsistensi bagi kedua tim yang sama-sama memburu poin penting untuk menjaga posisi di klasemen. Pada waktu yang sama, Persita Tangerang akan menghadapi Persija Jakarta di Indomilk Arena. Laga ini diprediksi berlangsung panas mengingat rivalitas dan ambisi Persija untuk terus bersaing di papan atas.

Rangkaian pertandingan berlanjut pada Sabtu (31/1/2026) dengan tiga laga. Malut United FC akan menjamu Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Kie Raha pada pukul 13.30 WIB. Sementara itu, sorotan utama tertuju ke Stadion Manahan, tempat Persis Solo menjamu Persib Bandung pukul 15.30 WIB. Pertemuan dua tim dengan basis suporter besar ini dipastikan menyedot perhatian publik. Pada malam hari, Madura United FC akan menghadapi PSBS Biak di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan pukul 19.00 WIB.

Baca Juga:Alex Martins Borong Dua Gol, Dewa United Kalahkan Arema FC di BRI Super League 2025/2026Update Klasemen BRI Super League 2025/2026 Pekan ke-18: Dewa United Naik, Arema Turun

Memasuki Minggu (1/2/2026), Borneo FC Samarinda akan meladeni PSIM Yogyakarta di Stadion Segiri pada sore hari. Pertandingan ini menjadi krusial bagi kedua tim yang berupaya menjauh dari tekanan papan tengah. Pada laga malam, Persebaya Surabaya dijadwalkan menjamu Dewa United Banten FC di Stadion Gelora Bung Tomo. Dukungan penuh Bonek diprediksi menjadi faktor penting bagi Bajul Ijo.

Pekan ke-19 akan ditutup pada Senin (2/2/2026) dengan dua pertandingan. Arema FC akan menghadapi Persijap Jepara di Stadion Kanjuruhan pada pukul 15.30 WIB. Laga terakhir mempertemukan PSM Makassar kontra Semen Padang FC di Stadion Gelora B. J. Habibie pukul 19.00 WIB.

Dengan jadwal padat dan persaingan ketat, pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 diprediksi menyajikan banyak drama dan menjadi momen krusial bagi tim-tim yang tengah berburu target masing-masing

0 Komentar