Rekrutan Ketujuh
Saat ini, Luka Dumancic menjadi pemain ketujuh yang direkrut oleh Laskar Sambernyawa untuk menghadapi putaran kedua. Tiga pemain lainnya merupakan rekrutan asing asal Serbia, yaitu Miroslav Maricic, Dusan Mijic, serta Vukasin Vranes.
Tiga pemain selebihnya adalah pemain lokal, yaitu Alfriyanto Nico, Kadek Raditya, dan Yabes Roni. Kehadiran mereka diharapkan bisa memperkuat Laskar Sambernyawa untuk tampil lebih bersaing pada putaran kedua.
