Menang Telak Atas Korea Selatan, Kapten Timnas Futsal Indonesia Enggan Berpuas Diri

Timnas Indonesia Futsal
Timnas Indonesia Futsal libas Korea Selatan. Foto: Instagram Timnas Futsal Indonesia / tangkapan layar - radarcirebon.tv
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Timnas Futsal Indonesia tampil gemilang ketika berhasil menaklukkan Korea Selatan dengan skor telak 5-0.

Kemenangan meyakinkan itu membuktikan perkembangan signifikan skuad Merah Putih pada level internasional, sekaligus menjadi ancaman tersendiri di mata para lawannya.

Walau sudah dipastikan sebagai pemenang dalam laga sengit itu, kapten tim Mochammad Iqbal Iskandar menyatakan dirinya dan timnya belum sepenuhnya puas dengan hasil perjuangan mereka.

Baca Juga:Panitia Pelaksana Persik Kediri Perketat Keamanan Tiket Jelang Duel Kontra Bali UnitedPrediksi Manchester City vs Galatasaray: Dominasi Tuan Rumah Demi Tiket 8 Besar

Menurut Mochammad Iqbal Iskandar, masih ada beberapa aspek permainan yang harus dibenahi, termasuk mempertahankan konsistensi tempo serta penyelesaian akhir di beberapa momen krusial.

Indonesia tampil perkasa dengan melibas Korea Selatan pada pertandingan pembuka di fase grup Piala Asia Futsal 2026.

Berlaga di hadapan suporter sendiri di Indonesia Arena, Jakarta, Selasa (28/1/2026), skuad Merah Putih mempertahankan dominasi sejak menit awal sampai peluit akhir berbunyi.

Kapten tim Mochammad Iqbal Iskandar sebagai salah satu peran utama untuk menentukan kemenangan telak itu.

Dia sukses menyumbang dua gol yang menentukan kontrol Indonesia atas jalannya laga.

Selain Iqbal, beberapa gol lainnya lahir leqat aksi Adriansyah Nur, Firman Adriansyah, serta Reza Gunawan, yang tampil efektif memanfaatkan kesempatan.

Kemenangan itu menjadi tren yang baik bagi Skuad Garuda. Akan tetapi, Mochammad Iqbal Iskandar tak ingin merasa puas, Indonesia masih bakal mengarungi tantangan baru dalam dua pertandingan pada fase grup berikutnya.

Baca Juga:Thailand Masters 2026 Jadi Ajang Pembuktian, Leo/Bagas Incar Gelar JuaraModal Juara Indonesia Masters, Alwi Farhan Mantap Tancap Gas di Thailand Masters 2026

“Yang pasti kami tidak melakukan sesuatu yang spesial, kami hanya menuruti dan mengikuti instruksi dari pelatih saja dan alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar,” jelas Iqbal.

“Kemenangan ini untuk kita semua, kalau menurut saya pribadi sebagai pemain pasti ya, kita tidak pernah puas dan saya juga merasa belum merasa cukup,” imbuhnya.

Melihat peta kekuatan lawan, Korea Selatan memang lawan terlemah bila mengacu pada hasil-hasil yang mereka raih di Piala Asia Futsal. Walau rutin tampil di turnamen itu, Korea Selatan hampir selalu terhenti langkahnya pada fase grup.

Sementara itu, Kirgistan berhasil melenggang dari fase grup pada edisi terakhir (2024) dan menduduki posisi ke-6. Sementara Irak berada di posisi ke-8 pada klasemen tim ranking.

0 Komentar