Pemkot Tangerang Salurkan BST Untuk 9.988 Warga Terdampak Pandemi
Pemerintah Kota Tangerang, Banten, menyalurkan BST kepada 9.988 warga se-Kota Tangerang, pada Rabu (25/8). Walikota Tangerang, Arief Wismansyah memantau langsung proses penyaluran bantuan tersebut di wilayah Kecamatan Batu Ceper, dengan jumlah penerima 418 warga. Total anggaran BST Kota Tangerang mencapai Rp 2,9 miliar.