Omicron Masuk Indonesia Tak Pengaruhi Kunjungan Ke Bali
Kewaspadaan atas virus varian Omicron tidak berpengaruh signifikan terhadap jumlah kunjungan ke Bali, di mana jumlah kedatangan ke Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Cenderung meningkat. Bahkan Stakeholder Relations Manager PT Angkasa Pura I Bandara I Gusti Ngurah Rai Taugan Yudhistira memperkirakan jumlah penumpang saat libur Natal dan tahun baru akan meningkat sekitar 5-10 persen.