8 Rumah Rusak Akibat Diterjang Angin Kencang

0 Komentar

Delapan rumah di Desa Plumbon Kabupaten Cirebon rusak akibat diterjang hujan lebat dan angin kencang.

Wakil Bupati Cirebon meninjau kondisi rumah rusak di Desa Plumbon Kecamatan Plumbon Kabupaten Cirebon. Terdapat delapan rumah warga di Desa Plumbon ini, yang rusak akibat diterjang angin kencang disertai hujan lebat.

Wakil Bupati Cirebon menyalurkan bantuan untuk korban terdampak bencana angin kencang, bersama dengan pemerintah desa setempat dan instansi terkait. Dua sampai tiga rumah mengalami dampak kerusakan berat, karena kondisi atap yang hilang terbawa angin dan tembok yang juga mengalami kerusakan.

Baca Juga:KONI Sambut Positif Perda KeolahragaanKafe Bernuansa Vintage

Bantuan untuk para korban diberikan guna mengurangi dan meringankan beban pasca terkena musibah angin kencang.

Sementara, cuaca ekstrim dengan intensitas curah hujan yang tinggi, juga menyebabkan banyak rumah rusak dan pohon tumbang di sejumlah wilayah. Melalui tinjauan ini, Wakil Bupati Cirebon juga meminta masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terutama saat terjadi hujan lebat disertai angin kencang.

0 Komentar