Rekomendasikan Motor Listrik, Pemerintah Subsidikan 7 Juta Per Unitnya.

motor listrik
pemerintah akan mensubsidi harga motor listrik
0 Komentar

pemerintah akan mensubsidi harga motor listrik
Rekomendasikan Motor Listrik, Pemerintah Subsidikan 7 Juta Per Unitnya.

RADARCIREBON.TV – Motor listrik (molis) saat ini memang tengah marak di masyarakat, salah satu nya pemerintah gencar mengampanyekan kepada masyarakat untuk peralihan ke penggunaan molis.

Meskipun secara berkala, pemerintah terus mendorong masyarakat untuk peralihan tersebut. Terbilang masih teknologi baru di Indonesia, edukasi juga sosialisasi telah banyak di lakukan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang manfaat menggunakan molis ini.

Seiring dengan perkembangan teknologi, tren otomotif di Indonesia pun ikut berubah dan maju.

Baca Juga:Inilah 6 Spesifikasi dan Harga Motor Listrik TerbaruHoroskop Harian Zodiak Maret Pisces, Senin : 27 Februari 2023

Di awali dengan masuknya mobil listrik yang di perbincangkan akan menjadi tren otomotif dunia pada masa depan mendatang, sepeda molis pun juga mulai menjamur di Indonesia.

Pemerintah telah berupaya membangun ekosistem kendaraan listrik. Salah satunya Pertamina berperan sebagai mitra strategis untuk pencapaian target tersebut, dengan melalui pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang bekerja sama dengan berbagai pihak.

Ada 5 jenis baterai motor listrik (molis), di antaranya Lead Acid, Lithium-ion, Nikel Kadmium, Lithium Polymer dan Baterai Nikel Metal.

Salah satu contoh untuk motor listrik (molis) yang di gunakan, yaitu untuk GESITS sendiri menggunakan Lithium NCM yang merupakan baterai dengan kualitas terbaik. Selain itu, GESITS juga memberikan garansi tiga tahun untuk baterai tersebut.

Seperti yang sudah di singgung pada penjelasan di atas, motor listrik memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan yaitu:

Dalam kasus ini, Pemerintah juga tengah menyiapkan sebuah paket insentif.

Yakni berupa pemberian subsidi untuk pembelian molis sebesar Rp 7 juta per unitnya.

Hal ini di lakukan guna menambah ketertarikan minat masyarakat agar mau beralih menggunakan kendaraan listrik ini.

Baca Juga:Zodiak Bulan Maret Nih, Buruan Baca!Inilah Gambar Honda Beat 2023 dengan Varian yang Menawan!

Berdasarkan yang di harapan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Arifin Tasrif berharap dengan adanya pemberian paket insentif subsidi tersebut,

Di targetkan 100-150 ribu unit molis dapat mengaspal di jalanan RI.***

0 Komentar