Begini Spesifikasi Honda Freed Matic yang Diminati Orang-Orang, Kerenn!!

Honda freed matic
Honda freed matic/ dewamatic
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Ada satu mobil yang cukup terkenal dari merk terkenal satu ini, yakni Honda Freed Matic.

Sosok Honda Freed Matic bisa di bilang sebagai pioner Multi Purpose Vehicle (MPV) pintu geser di Indonesia.

Mobil ini hadir untuk konsumen Tanah Air pada Maret tahun 2009 silam.

Baca Juga:Ini Dia Si Canggih Nokia C6, Diincar Anak Muda dan Anak Sultan Pada Masanya!Inilah Si Keren Nokia C7, Menguasai Pasar Pada Masanya dan Diincar Anak Muda!

Pada saat itu Honda Freed berhasil menarik perhatian dengan desainnya yang cukup modern untuk ukuran MPV.

Bahkan tak sedikit orang yang bilang mobil ini memiliki desain seperti mobil-mobil Japanese Domestic Market (JDM).

Hal tersebut di karenakan, awalnya, Honda memang memasarkan mobil ini di Jepang.

Indonesia sendiri menjadi daftar negara kedua yang menjual Honda Freed Matic.

Namun, untuk sekarang, pemasaran dan peredaran mobil yang satu ini sudah tak terlihat lagi di Indonesia.

Mengutip dari carmudi, ada beberapa alasan kenapa mobil ini tak terlihat lagi di Indonesia.

Pertama, karena harga Honda Freed di Indonesia akan terlalu tinggi jika harus mengejar spesifikasi generasi terbaru versi Jepang.

Baca Juga:Nokia N93 Miliki Desain Unik, Sekilas Mirip Handycam Versi MiniBisaaaa! Ini Dia Si Tangguh Nokia N8 yang Berjaya Pada Masanya

Sebagai gambaran, pada saat itu Honda Freed generasi terbaru dijual dengan harga nyaris Rp400 juta di negara asalnya.

Terlebih lagi penjualan Honda Freed di Indonesia tergolong biasa-biasa saja. Jadi walaupun mobil ini dibuat di pabrik Honda di Karawang, ongkos produksinya terlalu tinggi.

Spek Mobil Honda Freed Matic

Honda Freed membekali dirinya dengan mesin L15A yang berarti sama dengan sumber tenaga Honda Jazz.

Namun, pada Honda Jazz mesin tersebut punya tenaga sampai 118 hp, sedangkan pada Honda Freed cukup 116 hp saja.

Perbedaan ini tak lepas dari karakter masing-masing mobil yang di produksi.

Mesin Mobil

Honda Freed yang pada dasarnya adalah mobil MPV  yang tak membutuhkan tenaga sebesar Honda Jazz sebagai hatchback yang mengedepankan rasa berkendara sporty.

Sebagai gantinya, Honda Freed ini punya torsi yang lebih besar, yakni 146 Nm sementara Honda Jazz hanya 143 Nm.

Sebagai informasi, kapasitas mesin L15A sendiri memiliki konfigurasi 4-silinder segaris dengan 16 katup.

Dan dengan mesin dengan kapasitas 1.497 cc tersebut masih menggunakan teknologi SOHC.

Khusus untuk pasar di Indonesia, Honda Freed menggunakan transmisi otomatis konvensional (torque converter).

Di mana hal tersebut sedikit berbeda dengan versi Jepang yang menggunakan teknologi CVT.

Itulah, sedikit ulasan mengenai honda freed matic dari beberapa sumber. Semoga bisa membantu kamu yang ingin beli mobil ini.

0 Komentar