5. Speaker Simbadda CST 9980N
Semetara itu, speaker ini sensitif dan responsif terhadap frekuensi audio tinggi. Untuk speaker utama rentang frekuensinya antara 100 Hz hingga 20 KHz, sedangkan subwoofernya bisa dari 20 Hz hingga 200 Hz sehingga kualitas suaranya sangat istimewa dan sangat enak di telinga. Terdapat layar LCD untuk membantu Anda mengetahui status pengaturan speaker dan melakukan penyesuaian dengan mudah.
Speaker Simbadda CST 9980N/producnation.co
Kontrol bass, treble, dan volume juga tersedia. Anda dapat mengaturnya sesuai keinginan Anda. Ada juga fungsi radio FM untuk streaming acara radio. Konektivitas berkisar dari Bluetooth, Aux IN, slot kartu SD dan USB. Tentunya hal ini akan memudahkan Anda dalam memutar lagu. Berkat subwoofer berkualitas tinggi, speaker ini sangat cocok untuk menonton film di rumah bersama keluarga atau teman.
