Tecno Phantom V Fold The Real Flagship Smartphone, Kombinasi Desain Futuristik dan Teknologi Canggih

Tecno Phantom V Fold
Tecno Phantom V Fold / sumber foto: mobile-phantom.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Smartphone lipat telah menjadi tren utama dalam industri teknologi,

dan Tecno Mobile tidak ketinggalan dengan merilis perangkat terbarunya, Tecno Phantom V Fold.

Dengan kombinasi desain futuristik dan teknologi canggih,

Phantom V Fold menjanjikan pengalaman pengguna yang unik dan memukau.

Berikut adalah sejumlah spesifikasi dan fitur menarik yang dimiliki oleh smartphone lipat ini.

Baca Juga:Foldability Smartphone, Tecno Phantom V Flip Resmi Masuk Indonesia Akhir November- Spesifikasinya Bikin Melek!Kabar Tiktok Gelar Tikar Lagi Bukan Hoax, Cara Belanja di Tiktok Shop Bakal Beda

Phantom V Fold di tenagai chipset Mediatek Dimensity 9000+ yang lebih powerful.

Itu dapat di lihat dari catatan skor tes AnTuTu yang lebih dari 1,08 juta.

Layar luar Tecno Phantom V Fold ketika di tutup menggunakan panel layar AMOLED LTPO 6,42 inci

dengan resolusi 1080×2550 dan sudah mendukung refresh rate 120Hz.

Sementara saat di buka, layar besarnya menampilkan layar utama AMOLED LTPO 7,85 inci (2000×2296) dengan refresh rate 120Hz.

Jika di lihat ukurannya, layar utanya lebih besar dari yang ada di Samsung Galaxy Z Fold4.

Untuk dapur pacunya, spesifikasi Tecno Phantom V Fold di tenagai oleh chipset flagship dari Mediatek yang di produksi dengan pabrikasi 4nm,

Dimensity 9000+, yang juga di gunakan di Oppo Find N2 Flip, dengan GPU Mali-G710 MC10.

Chipset tersebut di sokong RAM 12 GB, dengan penyimpanan internal 256 GB dan 512 GB.

Kapasitas baterainya 5000mAh dan mendukung pengisian cepat 45W.

Baca Juga:Ihiy! Jalan Tol Cijago Resmi Beroperasi, Jakarta-Bogor Cuma 45 MenitWarning! Kenali Tanda Ketidakwajaran Pertumbuhan Anak, Berikut 5 Ciri Ciri Stunting Pada Anak

Sebagai fitur tambahan, ponsel ini mendukung NFC dan memiliki sidik jari di bagian samping.

Dari segi kamera, smartphone ini memiliki lima kamera, dengan tiga konfigurasi di bagian belakang,

terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera zoom 2x 50 MP, dan kamera ultra-wide 13 MP.

Berikutnya ada kamera selfie 32MP di layar depan dan kamera 16MP di bagian dalam layar.

Ponsel ini memiliki baterai 5.000mAh dengan pengisian daya kabel 45W, namun tidak ada opsi pengisian daya nirkabel.

Ponsel lipat tersebut di katakan mampu mengisi baterai hingga 40 persen dalam 15 menit dan terisi penuh dalam 55 menit.

Tecno Phantom V Fold menampilkan desain lipat yang elegan dan futuristik,

memberikan tampilan premium yang sesuai dengan gaya hidup modern.

Dengan kemampuan untuk di lipat, perangkat ini menjadi lebih portabel

tanpa mengorbankan tampilan layar yang luas.

Di lengkapi dengan layar lipat yang besar, Tecno Phantom V Fold menawarkan pengalaman multimedia yang luar biasa.

Layarnya fleksibel, memberikan kemungkinan untuk di gunakan dalam mode lipat

atau di perluas untuk memberikan tampilan yang lebih besar saat menonton video atau bermain game.

Menyertakan sistem operasi terkini, Tecno Phantom V Fold memastikan pengguna

mendapatkan pengalaman pengguna yang lancar dan responsif.

Pembaruan perangkat lunak secara berkala juga di jamin untuk menjaga keamanan dan kinerja perangkat.

Baterai dengan kapasitas besar memastikan daya tahan perangkat yang optimal.

Dengan fitur pengelolaan daya yang cerdas,

Phantom V Fold dapat bertahan sepanjang hari untuk mendukung gaya hidup mobile yang sibuk.

Tecno Phantom V Fold membawa inovasi ke dunia smartphone lipat dengan kombinasi desain

yang menawan, teknologi canggih, dan performa tangguh.

Dengan spesifikasi dan fitur yang mencengangkan,

perangkat ini menjadi pilihan yang menarik bagi pengguna

yang menginginkan pengalaman menggunakan smartphone yang revolusioner.

0 Komentar