Begini Syarat Masuk Nonton di Bioskop Kesayangan Anda

Begini Syarat Masuk Nonton di Bioskop Kesayangan Anda
foto:https://www.alodokter.com/
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Setelah melalui masa pandemi, akhirnya kegiatan menonton bioskop mulai masuk ke agenda rutin di akhir pekan. Berhubung sudah lama tidak ke bioskop, ada baiknya memahami cara masuk bioskop pertama kali setelah pandemi berlalu.

Adapun cara nonton bioskop di XXI yang perlu diperhatikan bagi pemula, yakni sebagai berikut.

1. Beli Tiket Nonton Bioskop Terlebih Dulu

Ada dua cara yang bisa dilakukan untuk membeli tiket bioskop, yakni secara online dan offline. Agar tidak terlalu membuang waktu, pengunjung bisa melihat jadwal menonton film di aplikasi Mtix atau Instagram bioskop XXI.

Baca Juga:Infinix Murah dengan RAM 8GB Menggoda Performa Tanpa Menguras Dompet4 Rekomendasi Pesona Tempat Staycation di Kuningan

Membeli tiket bioskop secara online cukup praktis karena pengunjung tidak perlu antre. Hanya saja tiket online tetap harus di cetak di area self service sesuai aturan.

Namun, jika ingin merasakan sensasi membeli tiket secara langsung dan mencetak tiket fisik, maka harus menyiapkan uang tunai untuk pembayarannya.

2. Dilarang Membawa Makanan

Setiap bioskop melarang pengunjungnya untuk membawa makanan dari luar, termasuk XXI. Hal ini karena bioskop tersebut sudah menyediakan tempat pembelian makanan sendiri.

Pengunjung bisa membeli popcorn atau snack lainnya di tempat yang sudah di sediakan. Jika terlanjur membawa makanan dari luar, maka makanan tersebut harus di titipkan di meja yang sudah di sediakan.

3. Tunggu Pintu Studio Di buka

Umumnya, pintu studio bioskop di buka sekitar 10 menit sebelum film di putar. Petugas akan menanyakan tiket yang di bawa pengunjung untuk melihat kesesuaiannya

Selain itu, ada pula pemeriksaan barang untuk memastikan bahwa pengunjung tidak membawa makanan ke dalam bioskop.

4. Masuk ke Ruangan yang Tepat dan Pilih Kursi

Langkah berikutnya yang harus dilakukan adalah masuk ke ruangan bioskop yang tepat. Setelah itu, pilih kursi yang sesuai dengan yang tertera di dalam tiket.

Baca Juga:Pisang sebagai Pilihan Sehat untuk Meningkatkan Berat BadanManfaat Jus untuk Menyehatkan Asam Lambung

Agar lebih memudahkan pengunjung, maka tersedia nomor tempat duduk di lipatan atau sandaran tempat duduk. Jadi, pengunjung bisa langsung menuju ke kursinya tanpa perlu bingung.

0 Komentar