Dinas PUTR Apresiasi BBWS Respon Cepat Normalisasi Sungai – Video

Dinas PUTR Apresiasi BBWS Respon Cepat Normalisasi Sungai
0 Komentar

Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Cirebon mengapresiasi respons cepat BBWS Cimanuk-Cisanggarung yang melakukan normalisasi sungai. Hal itu dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap masalah banjir yang ada di Kota Cirebon.

DPUTR Kota Cirebon menyampaikan terima kasih kepada BBWS Cimanuk-Cisanggarung atas respons cepatnya terkait dengan kegiatan normalisasi sungai di Kota Cirebon. Ada beberapa sungai maupun muara sungai yang sudah ditangani.

Seperti beberapa waktu lalu, telah dilakukan normalisasi di titik Muara Sungai Cipadu dan Muara Sungai Sontong. Saat ini, kegiatan sedang berlangsung di Sungai Cikalong dan direncanakan akan berjalan selama kurang lebih satu bulan.

Baca Juga:Pemdes Gumulung Tonggoh Realisasikan Dana Desa Tahap Satu – VideoFun Fourfeo Diklat Sepakbola Kuningan – Video

Dengan panjang penanganan sekitar satu kilometer, kegiatan ini merupakan kolaborasi antara DPUTR Kota Cirebon dan BBWS Cimanuk-Cisanggarung. Kegiatan ini sangat dinanti oleh warga Kota Cirebon, mengingat terakhir kali normalisasi dilakukan adalah lima tahun lalu.

Diharapkan, dengan adanya kegiatan normalisasi ini, intensitas banjir yang terjadi dapat berkurang. Ke depannya, masih ada beberapa sungai lagi yang rencananya akan dinormalisasi, seperti Sungai Sukalila, Kedungpane, Cikenis, dan beberapa muara sungai lainnya.

Pada hari Senin, Wali Kota Cirebon, Effendi Edo, saat melakukan kunjungan bersama Kepala BBWS Cimanuk-Cisanggarung, Dwi Agus Kuncoro, menyampaikan harapannya agar kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan bahkan ditingkatkan intensitas waktunya. Ketua DPRD Kota Cirebon, Andri Sulistio, yang turut hadir meninjau langsung proses normalisasi sungai, juga memberikan dukungannya. BBWS menurunkan dua alat berat eskavator untuk mempercepat pekerjaan.

Ke depan, normalisasi diharapkan bisa dilakukan lebih cepat, yakni setiap dua atau tiga tahun sekali, sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kota Cirebon juga meminta kepada warga masyarakat untuk tidak membuang sampah ke sungai, agar tidak mengganggu laju aliran air yang dapat mengakibatkan terjadinya banjir.

0 Komentar