RADARCIREBON.TV – Kabar baik bagi warga yang setiap akhir bulan menatap meteran listrik seperti menatap mantan: penuh harap dan rasa takut. Pemerintah resmi mengumumkan bahwa mulai 5 Juni 2025, tarif listrik untuk pelanggan PLN berdaya di bawah 1.300 VA akan didiskon sebesar 50%.
Kebijakan ini tentunya bukan tanpa alasan, dalam upaya menjaga senyum masyarakat tetap cerah meski dompet mulai redup, meski semangat mulai kendor seperti melihat si-dia berjalan dengan gebetan barunya.
Salah satu jurus pamungkasnya: diskon tarif listrik 50% bagi pelanggan PLN yang daya listriknya di bawah 1.300 VA—alias rumah yang kalau nyalain rice cooker, kipas angin, kulkas, TV, mesin cuci, hairdryer dan setrika bareng, langsung byar pet alias njeplak.
Baca Juga:Fix Gak Masuk Akal, Main Mobile Legends di PC Tanpa Emulator, Tanpa Ribet, Tanpa NangisKopdes: Ketika Desa Disulap Jadi Holding Company dan Pengurus Koperasi Punya Beban Layaknya CEO Bank Dunia
Diskon ini hanya berlaku bagi pelanggan dengan daya kecil. Jadi, bagi yang rumahnya terang seperti studio TikTok dan pakai AC di setiap ruangan—harap maklum, Anda dianggap sudah cukup kuat menghadapi kenyataan
“Skemanya masih sama kayak dulu, cuma kali ini yang dapet cuma yang daya kecil. Jadi yang daya gede—maaf—tetap bayar full, ” ujar Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.
Tak hanya listrik, masyarakat juga akan dimanjakan dengan potongan harga tiket pesawat, tarif tol, yang tentunya diperuntukan bagi kamu yang sering naik pesawat dan baik mobil lewat jalan tol. Selain itu ada juga paket insentif iuran Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK).
Berikut daftar insentif yang bikin rakyat senyum kecut tapi bersyukur:
Diskon listrik 50%
Diskon tiket pesawat
Diskon tarif tol
Bantuan pangan
Subsidi upah
Insentif iuran JKK
Langkah ini disebut-sebut sebagai “stimulus fiskal yang membumi”, sebab rakyat memang saat ini sedang nempel di bumi, bukan melayang dilangit karena gembira atau lagi senang ditengah ketidak pastian harga-harga sembako tang setiap hari semakin tidak menentu harganya.
Pemerintah berharap masyarakat tetap konsumtif, tapi tetap hemat, dan tetap bahagia meskipun saldo rekening anda tinggal kenangan saja.
Meski diskon listrik 50% menggoda, pemerintah mengingatkan agar masyarakat tidak serta-merta mengubah rumah jadi taman bermain elektronik. Tetap hemat, tetap bijak, tetap nyalakan yang perlu saja,
Juni ini, listrik boleh diskon, tapi semangat tetap harus full senyum penuh daya. Karena kalau negara sudah kasih potongan setrum, masa kita gak kasih senyum.