RADARCIREBON.TV- Ada kabar unik dari luar angkasa nih! Di Stasiun Luar Angkasa China yang namanya Tiangong, para peneliti nemuin bakteri misterius yang sebelumnya belum pernah terdeteksi di mana pun. Wah, bakteri alien? Eh, ternyata bukan—katanya sih bakteri ini kebawa dari Bumi!
Penemuan ini dilaporkan sama tim ilmuwan dari Shenzhou Space Biotechnology Group dan Beijing Institute of Spacecraft System Engineering. Mereka nulis laporannya di jurnal ilmiah keren, International Journal of Systematic and Evolutionary Microbiology.
Jadi gini, bakteri ini namanya Niallia tiangongensis. Meski belum pernah ditemukan sebelumnya, ternyata dia punya “superpower” lho!
Baca Juga:MK Putuskan: Nggak Cuma Sekolah Negeri, Sekolah SD–SMP Swasta Juga Harus Bebas Biaya!7 Tanda Asam Lambung Naik dan Cara Simpel Biar Nggak Kambuh
Bakteri ini bisa berevolusi dan bertahan di lingkungan luar angkasa yang ekstrem banget—penuh radiasi dan tekanan tinggi. Bahkan, dia bisa menyembuhkan dirinya sendiri kalau kena radiasi!
Hebatnya lagi, si bakteri ini bisa makan gelatin buat dijadikan sumber nitrogen dan karbon—dua hal penting biar dia tetap hidup dan terlindungi dari kondisi ekstrem luar angkasa. Keren banget ya, kayak makhluk hidup adaptif versi mikro!
Aman Nggak Buat Astronaut?
Tenang, sampai sekarang sih bakteri ini nggak nunjukkin tanda-tanda berbahaya buat para astronaut yang lagi tinggal di Tiangong. Para peneliti juga bilang, bakteri ini nggak bikin penyakit.
Beda sama “saudaranya” yang namanya Niallia circulans, yang biasanya hidup di tanah dan saluran air kotor di Bumi. Kalau yang itu bisa bahaya buat orang yang punya masalah imun tubuh, soalnya bisa bikin infeksi serius kayak sepsis.
Menurut para ilmuwan, penting banget buat tahu jenis-jenis mikroba yang ada di luar angkasa, apalagi kalau misinya berlangsung lama. Tujuannya jelas: biar astronaut tetap sehat dan peralatan luar angkasa bisa berfungsi dengan lancar.
FYI, ini bukan pertama kalinya ada penemuan bakteri aneh di luar angkasa. NASA juga pernah nemuin bakteri di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), namanya Enterobacter bugandensis, yang bisa tahan obat dan bahkan bermutasi supaya bisa tetap hidup dalam kondisi ekstrem.