Sehat dan Lezat : 5 Rekomendasi Merek Yogurt Rendah Gula, Cocok Untuk Diet

Rekomendasi merek yogurt rendah gula
Yogurt plain sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi rutin karena mengandung gula lebih rendah. Foto: HelloSehat-Tangkapan layar/radarcirebon.tv
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Yogurt merupakan salah satu produk olahan susu yang telah difermentasi. Makanan ini sangat digemari oleh masyarakat karena rasanya yang unik.

Keunikan rasanya yang cenderung asam, menjadikan yogurt sebagai salah satu makanan yang patut dicoba. Selain itu, yogurt dinilai sebagai makanan sehat serta direkomendasikan sebagai makanan pendamping selain susu.

Mengonsumsi yogurt paling tidak satu cup setiap hari hampir memenuhi setengah dari kebutuhan kalsium harian. Untuk menghindari yogurt dengan kadar gula tinggi, sebaiknya memilih produk yogurt plain yang rendah gula.

Baca Juga:Yogurt Baik Bagi Kesehatan, Namun Hati-hati dengan Hal IniAda Yogurt dan Selai Kacang, 5 Pilihan Makanan Cocok Dimakan Setelah Berolahraga

Yogurt merupakan produk olahan susu hasil fermentasi yang menghasilkan bakteri baik yang memiliki kandungan probiotik serta memiliki sejumlah zat gizi dan mineral, seperti protein dan mineral.

Mengonsumsi yogurt secara rutin juga dapat mengurasi tingkat keparahan diare maupun kontipasi.

Beberapa produk yogurt mengandung gula tambahan serta perasa lain yang bisa memicu masalah kesehatan lainnya. Oleh karena itu, memilih produk yogurt sangat penting untuk dilakukan.Berikut adalah rekomendasi merek yogurt yang tidak memiliki perasa tambahan dan gula tambahan yang aman dikonsumsi karena telah memiliki izin edar dari BPOM.

1. Greenfields Yogurt Plain

Merek yogurt plain satu ini tidak mengandung tambahan gula seperti sukrosa yang sangat cocok dikonsumsi bagi kamu yang mengikuti program diet, karena yogurt Greenfields hanya mengandung 6 gram karbohidrat dalam setiap 125 gram sajian.

2. KIN Minuman Yogurt Rasa Original

Merek minuman yogurt ini mengandung bateri baik Lactobacillus bulgaricus. Berdasarkan penelitian dalam jurnal AGE (2012), bakteri baik dapat menjaga kesehatan pencernaan serta memelihara kesehatan imunitas.

3. Biokul Set Yogurt Plain

Merek yogurt plain satu ini tidak hanya dapat dikonsumsi oleh orang dewasa, tetapi juga aman dikonsumsi oleh anak-anak.

Biokul Yogurt Plain ini dapat dijadikan sebagai dressing salad. Selain itu, produk ini hanya mengandung 3 gram gula dalam setiap 100 gram sajiannya, sehingga cukup menyehatkan sebagai menu diet.

Baca Juga:5 Rekomendasi Produk Lipstik yang Dapat Melembapkan dan Menutrisi Bibir Kering5 Rekomendasi Makanan Sehat yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes

Yogurt ini tidak memiliki rasa kecut dan tetap menyegarkan meskipun tanpa rasa tambahan. Mengonsumsi yogurt sangat baik untuk kesehatan pencernaan, daya tahan tubuh dan kulit.

4. Cimory Yogurt Squeeze Original

Setiap 70 gram sajian Cimory Yogurt Squeeze Original mengandung zat gizi sebanyak 3 gram protein, 17 gram karbohidrat, dan kalium 200 mg.

Yogurt ini sangat cocok disajikan bersama oat, quinoa, atau buah-buahan. Seain itu, kamu dapat menambahkan sedikit susu hangat agar teksturnya lebih creamy.

5. Heavenly Blush Greek Yogurt Original

Greek Yogurt memiliki tekstur yang lebih kental serta mengandung protein lebih tinggi dan kandungan karbohidrat lebih rendah dibandingkan dengan yogurt biasa.

Yogurt ini sangat cocok dikonsumsi ketika sedang masa penurunan berat badan atau diet karena kandungan yogurt ini bisa mengurangi hormon pemicu lapar seperti peptide YY dan GLP-1.

0 Komentar