Laga Penentu Tiket ke Piala Dunia! Prediksi Portugal vs Hungaria di WCQ 2026

European Qualifiers 2025/26
European Qualifiers 2025/26: Portugal vs Hungaria (sonyliv.com)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Prediksi Portugal vs Hungaria dalam World Cup Qualifiers (WCQ) 2026, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan berpeluang kunci tiket lolos. Jalannya laga di Stadion Jose Alvalde, Lisbon pada Rabu (15/10/2025), dapat disaksikan di Vision+ mulai pukul 01.45 WIB.

Andai Portugal menang atas Hungaria, mereka memiliki peluang lolos ke Piala Dunia 2026. Karena itu, Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya telah mengumpulkan sembilan poin dari tiga pertandingan, unggul lima poin dari Hungaria di urutan kedua dan enam poin dari Armenia di urutan ketiga.

Dengan sisa 2 pertandingan lagi di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona UEFA, Hungaria tidak dapat mengejar jumlah poin Selecao das Quinas. Namun, Portugal akan memperoleh 8 poin jika mereka menang atas Hungaria.

Baca Juga:Statisitik Pelatih Patrick Kluivert untuk Timnas Indonesia: Berhasil atau Gagal?Kumpulan 20 Prompt Gemini AI Foto Prewedding dengan Pakaian Adat Khas di Setiap Daerah

Oleh karena itu, Portugal juga harus menunggu hasil pertandingan Armenia melawan Irlandia. Jika Armenia tidak mengumpulkan 3 poin, Portugal akan lolos ke Piala Dunia 2026.

Prediksi Portugal vs Hungaria WCG 2026 Live Streaming

Prediksi Portugal vs Hungaria dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa akan berlangsung sengit. 3 poin di laga ini sangat krusial bagi kedua tim agar bisa lolos ke putaran final.

Portugal, yang mencapai hasil sempurna di babak penyisihan grup, akan berusaha untuk mempertahankan dominasinya menghadapi Hungaria. Jika mereka menang di pertandingan ini, anak asuh Roberto Martinez akan membawa Portugal ke Piala Dunia 2026, dengan catatan bahwa Armenia tidak bisa mengalahkan Irlandia.

Kehadiran Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes akan sangat penting untuk permainan tim, meskipun sejumlah pemain penting akan absen, agresivitas Portugal diharapkan tidak terpengaruh.

Di sisi lain Hungaria masih belum mampu tampil maksimal. Meski baru 1 kali kalah di fase grup dari Portugal, mereka juga baru meraih 1 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Situasi itu pun membuat Hungaria sulit untuk menyalip Portugal. Padahal, hanya juara grup yang bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026, sedangkan runner up bakal menjalani babak play off.

Target paling realistis bagi Hungaria adalah finis di posisi kedua dan masuk ke play off. Namun, Dominik Szoboszlai dan rekan-rekannya masih berusaha mendapatkan poin menghadapi Portugal.

0 Komentar