Lukonde Nwale dan Levyson Banda juga menjadi anggota baru di lini belakang tim. Sedangkan dua nama lainnya adalah Felix Phiri dan Nelson Chilemu di posisi gelandang.
Sangat penting bagi Makinka untuk mempertahankan kekuatan inti timnya di turnamen besar seperti Piala Dunia U17, karena Zambia, bersama dengan Uganda, El Salvador, Fiji, dan Irlandia, adalah salah satu tim debutan.
Sebagai informasi bahwa Timnas U17 Zambia sendiri memang bukan salah satu kekuatan besar di sepak bola Afrika. Bahkan dalam sejarahnya mereka baru tiga kali lolos ke putaran final Piala Afrika U17 yakni tahun 2015, 2023, dan 2025.
Baca Juga:Jepang vs Maroko: Cek Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming Gratis di FIFA+ Pukul 20.30 WIB!Siapa Saja Wakil Indonesia di Korea Masters 2025? Lihatlah Jadwal Pertandingan dan Daftar Pemainnya
Menariknya saat bermain tahun 2015 dan 2023, Zambia selalu gagal lolos dari babak grup. Zambia baru bisa merasakan manisnya lolos dari babak grup di tahun 2025.
Menjadi lebih bersejarah karena secara regulasi delapan tim yang lolos dari fase grup ke babak perempat final Piala Afrika U17 2025 juga mendapatkan tiket lolos ke Piala Dunia U17 2025. Saat itu The Junior Chipolopolo, julukan Timnas U17 Zambia, lolos sebagai runner-up Grup A di bawah Maroko.
Daftar Pemain Timnas U17 Zambia di Piala Dunia 2025
Berikut daftar pemain Timnas U17 Zambia di Piala Dunia U17 2025 serta posisi main, nomor punggung, dan asal klub:
Kiper
- 1. Wiseman Nyirenda (Billy Pro Academy)
- 16. Rogers Simumba (Shamuel FC)
- 18. Christo Chitambala (Nkwazi FC)
Bek
- 2. Levyson Banda (Modern Skills Academy)
- 3. Andrew Mwape (Zanaco FC)
- 4. Saviour Chola Mwansa (Kafue Celtic FC)
- 11. James Nene Sibeene (Football Chance Academy)
- 12. Lukonde Mwale (Malaga CF Youth/Spanyol)
- 15. Nkotami Chimwemwe (Lumwana Radiants FC)
- 20. Jonathan Kalimina (Kafue Celtic FC)
Gelandang
- 5. Nelson Chilemu (Kafue Celtic FC)
- 6. Bongani Ndhlovu (Zanaco FC)
- 7. Robert Banda (Atletico Lusaka FC)
- 8. Nthasilwe Malupande (Kafue Celtic FC)
- 10. Felix Phiri (Lusaka Youth Soccer Academy)
- 14. Steven Lungu (Morkved Sports)
- 17. Mapalo Simute (Mkushi Football Academy)
- 21. Kelvin Mulenga Chipelu (Forest Rangers FC)
Striker
- 9. Abel Nyirongo (Atletico Lusaka FC)
- 13. Daniel Silubonde (Morkved Sports)
- 19. Billy Daka (Nkwazi FC)
Pelatih
- Dennis Makinka
