RADARCIREBON.TV- Laga matchday ke-4 fase liga Liga Europa 2025/2026 antara Salzburg vs Go Ahead Eagles akan berlangsung di Red Bull Arena. Pertandingan tersebut dijadwalkan dimulai pada Jumat, 7 November 2025, pukul 00.45 WIB.
Salzburg saat ini nyaman berada di puncak klasemen Bundesliga Austria dengan raihan 24 poin dari 12 pertandingan.
Konsistensi mereka di liga domestik terlihat jelas, namun performa di ajang Liga Europa belum mencerminkan statusnya sebagai kekuatan utama sepak bola Austria.
Baca Juga:Jadwal Pemain Timnas Indonesia di Liga Europa: Aksi Calvin Verdonk, Miliano Jonathans, dan Dean James Dinanti!Dean James Tampil Sejak Awal, Go Ahead Eagles Amankan Kemenangan atas Excelsior
Skuad asuhan Thomas Letsch masih berupaya menemukan kestabilan permainan di level Eropa setelah rentetan hasil yang kurang memuaskan.
Perjalanan Salzburg di fase liga musim ini dimulai dengan kekalahan tipis 0-1 dari Porto, kemudian kembali tumbang 0-2 di kandang Lyon.
Gol perdana baru tercipta saat menghadapi Ferencvaros, tetapi hasil akhir tetap mengecewakan karena Die Roten Bullen harus menelan kekalahan kelima beruntun di kompetisi Eropa.
Go Ahead Eagles justru menunjukkan performa lebih meyakinkan di kompetisi Eropa, meski penampilan mereka di liga domestik masih belum stabil.
Kekalahan 0-1 dari NAC Breda pada akhir pekan lalu menjadi yang ketiga dalam lima laga terakhir Eredivisie.
Sebelumnya, tim asuhan Melvin Boel sempat mencatat dua kemenangan beruntun, termasuk kemenangan dramatis 2-1 atas Aston Villa yang mengantarkan Dean James dan rekan-rekannya meraih dua hasil positif berturut-turut di pentas Eropa.
Dengan torehan enam poin dari tiga pertandingan, Go Ahead Eagles kini menempati peringkat ke-12 klasemen Liga Europa, hanya tertinggal selisih gol dari zona playoff. Capaian tersebut menjadi bekal penting jelang kunjungan pertama mereka ke Austria.
Baca Juga:Nasib Pemain Diaspora Indonesia, Jay Idzes Gagal Bersinar di Italia, Dean James Bersinar di BelandaGo Ahead Eagles Vs Aston Villa: Comeback Spektakuler, Dean James Cs Ukir Sejarah di Liga Europa
Meskipun belum pernah berhadapan dengan Salzburg, catatan sejarah menunjukkan bahwa klub-klub Belanda kerap kesulitan melawan tim berlogo banteng merah itu, dengan hanya tiga kemenangan dari 13 pertemuan terakhir.
Dean James Bisa Main?
Pemain Timnas Indonesia, Dean James masih jadi andalan Go Ahead Eagles. Penampilan baiknya mampu membantu tim memenangkan laga.
James tampil penuh saat membantu Go Ahead Eagles meraih kemenangan 2-1 atas Aston Villa di Stadion De Adelaarshorst, Deventer.
