Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: Catat Tanggal, Jam, dan Lawannya!

Timnas Indonesia U-22
Timnas Indonesia U-22 sudah bersiap menghadapi rangkaian laga penting di fase grup SEA Games 2025. Foto : Instagram resmi @timnasindonesia
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Timnas Indonesia U-22 sudah bersiap menghadapi rangkaian laga penting di fase grup SEA Games 2025 yang akan berlangsung di Thailand pada periode awal Desember mendatang. Kompetisi sepak bola putra tahun ini diprediksi berlangsung ketat, terutama karena batas usia pemain yang diterapkan adalah U-22 hanya mereka yang lahir pada atau setelah 1 Januari 2003 yang berhak tampil tanpa adanya slot pemain senior. Kondisi ini membuat persaingan lebih seimbang antarnegara yang tampil.

Indonesia tergabung di Grup C bersama tiga rival klasik yaitu Singapura, Filipina, dan Myanmar. Drawing grup yang dilakukan pada 19 Oktober 2025 di Bangkok menempatkan Indonesia di grup yang cukup kompetitif, mengingat ketiga lawan tersebut dikenal memiliki karakter permainan berbeda dan kerap menyulitkan di ajang usia muda.

Tahun ini, sepak bola SEA Games diselenggarakan di tiga kota besar Thailand Bangkok, Chiang Mai, dan Songkhla. Masing-masing kota memiliki venue berstandar internasional yang disiapkan khusus untuk mendukung kelancaran pertandingan. Selain sebagai tuan rumah utama SEA Games edisi ke-33, Thailand juga telah mempersiapkan infrastruktur latihan serta akomodasi untuk memastikan kenyamanan setiap tim peserta.

Baca Juga:Hasil Portugal vs Armenia: Tanpa Ronaldo, Selecao Menang Telak 9-1 dan Amankan Tiket Piala Dunia 2026Update! Portugal dan Norwegia Resmi Lolos, Ini Daftar Terbaru Peserta Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan menjalani tiga pertandingan fase grup yang sangat menentukan langkah mereka menuju semifinal. Laga perdana berlangsung pada 5 Desember 2025 pukul 16:00 WIB, menghadapi Singapura, lawan yang dikenal tangguh dalam duel fisik dan organisasi bertahan. Pertandingan ini menjadi momentum penting bagi Garuda Muda untuk memulai turnamen dengan hasil positif.

Laga berikutnya mempertemukan Indonesia dengan Filipina pada 8 Desember 2025 pukul 19:00 WIB. Tim berjulukan The Azkals itu dikenal memiliki pemain dengan postur kuat dan permainan direct yang cepat. Hasil pada pertandingan kedua ini bisa menjadi penentu posisi Indonesia dalam persaingan perebutan tiket ke babak selanjutnya.

Ujian terakhir di fase grup datang pada 12 Desember 2025 pukul 19:00 WIB, saat Indonesia bersua Myanmar tim yang kerap menjadi batu sandungan dalam turnamen kelompok umur. Pertemuan ini dianggap sebagai laga paling menegangkan di Grup C, karena biasanya posisi akhir grup baru dapat dipastikan di matchday ketiga.

0 Komentar