Gila! Lolos ke Piala Dunia, Suporter Skotlandia Bikin Kota Sampai Bergetar!

foto
Timnas Skotlandia / foto: instagram
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Kabar unik datang dari Skotlandia nih! Gara-gara Timnas Skotlandia lolos ke Piala Dunia 2026, Glasgow sampai “ikut goyang”. Iya, beneran ada gempa kecil — dan sumbernya? Bukan lempeng bumi, tapi para suporternya sendiri!

Menurut laporan BBC, euforia fans yang meledak-ledak pas Skotlandia menang dramatis 4-2 atas Denmark di Hampden Park beberapa hari lalu bikin alat pendeteksi gempa ikut bereaksi.

British Geological Survey (BGS) mencatat ada beberapa getaran kecil yang kejadiannya pas banget sama momen pertandingan.

Baca Juga:Uang Jajan Nambah! Ini Cara Aman & Terbaru 2025 Dapat Saldo DANA Gratis, Coba Sekarang!Shock! Bek Terbaik Premier League Cedera, Arsenal Panik Berat!

Alat di Glasgow Geothermal Observatory di Dalmarnock — cuma 2 km dari stadion — nangkep getaran itu saat gol ketiga dan keempat Skotlandia masuk di masa injury time.

Begitu Kieran Tierney ngegolin di menit 90+3 jadi 3-2, langsung ada lonjakan kecil. Tapi puncak “gempanya” muncul sekitar pukul 21:48–21:50, waktu Kenny McLean ngelepas tendangan jarak jauh yang ngunci kemenangan di menit 90+8. Fans langsung meledak kegirangan!

Getaran yang terekam itu punya magnitudo -1 sampai 0 Skala Richter. Kedengarannya kecil, tapi itu setara sama daya 200 kilowatt — cukup buat nge-charge 25 sampai 40 baterai mobil listrik.

Bahkan getarannya sebanding sama tendangan bola dengan kecepatan 900 meter per detik, alias 15 kali lebih kenceng dari rekor tendangan terkuat Ronny Heberson pada 2007.

Kemenangan ini ngebuat Skotlandia nangkring di puncak Grup C dengan 13 poin. Mereka langsung lolos ke Piala Dunia 2026, sementara Denmark harus puas jadi runner-up dan mesti lewat jalur playoff dulu.

Buat Skotlandia, ini momen bersejarah banget. Mereka akhirnya balik lagi ke Piala Dunia setelah terakhir tampil pada 1998. Pantes aja satu kota goyang!

0 Komentar