Rumah Benih Pekarangan Pangan Lestari Di Jagasatru – Video

Rumah Benih Pekarangan Pangan Lestari Di Jagasatru
0 Komentar

Rumah Benih, Pekarangan Pangan Lestari di Kelurahan Jagasatru berhasil menanam berbagai jenis tanaman pangan. Dengan memanfaatkan pemberdayaan Kelompok Wanita Tani, hasil pertanian bisa mendukung ketahanan pangan.

Di RW 9, Kelurahan Jagasatru, Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon, lahan kosong yang awalnya menjadi tempat pembuangan berangkal (atau puing bangunan dan lainnya) kini diubah menjadi Rumah Benih, Pekarangan Pangan Lestari.

Dengan memanfaatkan pemberdayaan Kelompok Wanita Tani sekitar, ibu rumah tangga produktif mengelola Rumah Benih. Di antaranya dengan menanam berbagai macam sayuran seperti kangkung, bayam, caisin, kacang panjang, buncis, terong, cabai, tomat. Selain itu, ada juga tanaman jagung, pepaya, jeruk nipis, dan lainnya.

Baca Juga:8.007 Orang Berangkat Jadi PMI Sepanjang 2025 – VideoDisnaker Terbitkan 23 Ribu Lebih AK1 Untuk Pencaker – Video

Hasilnya, selain dimanfaatkan untuk kebutuhan pangan rumah tangga, sebagian dijual ke pasar sehingga mampu menambah nilai ekonomi.

Rumah Benih yang menjadi binaan Dinas Lingkungan Hidup Kota Cirebon ini diharapkan bisa dicontoh oleh wilayah lainnya. Melalui pemanfaatan pekarangan atau lahan kosong yang tidak produktif menjadi lahan yang memiliki manfaat positif bagi masyarakat.

0 Komentar