Jadwal Voli Proliga 2026 Seri Medan Hari Ini 16 Januari:Live di TV Moji dan Klasemen Terbaru

Proliga 2026
Putri: Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Livin Mandiri - Proliga (vidio)
0 Komentar

BJB Tandamata tampil cukup impresif ketika mengalahkan Livin’ Mandiri. Serangan dari 2 hitter asing, Anastasia Guera dan Sonaly Cidrao memberikan banyak poin. Selain itu, BJB juga memiliki block dan receive yang solid.

Di laga kedua melawan Popsivo Polwan, BJB gagal bermain dengan konsistensi. Pelatih Risco Herlambang mengatakan timnya tampil di bawah tekanan dan penerimaan bola pertama tidak berjalan dengan baik. Di pertandingan melawan Medan Falcons, BJB akan berusaha untuk memperbaikinya.

Sementara itu, laga kedua mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Livin’ Mandiri pada pukul 19.00 WIB. Pertamina Enduro mengincar kemenangan kedua untuk memperketat persaingan di papan atas klasemen volli putri.

Baca Juga:Update Klasemen Terbaru Rally Dakar 2026: Jeje Jadi Satu-satunya Wakil IndonesiaSiapakah Julian Johan "Jejelogy"? Pembalap Indonesia yang Sedang Viral di Rally Dakar 2026!

Di laga pertama, Pertamina Enduro mampu menang comeback atas Jakarta Electric PLN dengan skor akhir 3-2. JPE sempat kesulitan mengembangkan permainan di dua set awal, kemudian tampil cukup impresif di 3 set berikutnya.

Pelatih Bulent Karslioglu menilai kemenangan itu mencermikan karakter timnya yang masih dalam tahap perkembangan. Dia menambahkan bahwa timnya masih berupaya saling mengenal satu sama lain untuk tampil secara maksimal.

“Ini pertandingan pertama dan kami adalah tim baru. Kami masih saling mengenal, tapi hari ini kami menunjukkan karakter dan kemampuan untuk bangkit,” ucap pelatih Bulent Karslioglu dikutip dari laman Proliga.

Di sisi seberang, Jakarta Livin’ Mandiri masih berupaya menemukan performa terbaik di Proliga 2026. Dari 2 laga yang telah dilakoni, Livin’ Mandiri mesti tumbang dari BJB Tandamata dan Electric PLN via skor 3-0.

Livin’ Mandiri masih kesulitan dalam mengembangkan variasi serangan yang hanya bertumpu pada 2 hitter asing, Ana Bjelica dan Ceyda Aktas. Hal tersebut mengakibatkan serangan JLM mudah terbaca dan bisa dibendung oleh lawan.

Kekalahan tersebut menjadi catatan tersendiri bagi pelatih Danai Sriwatcharamethakul. Sejumlah pemain andalan seperti Yolla Yuliana, Syelomita Avrilaviza, dan Myrasuci Indriyani belum mampu tampil maksimal di 2 laga yang sudah berjalan.

Berikut jadwal lengkap Proliga 2026 hari kedua seri Medan, Jumat (16/1/2026):

  • Pukul 16.00 WIB, Putri: Medan Falcons vs Bandung BJB Tandamata
  • Pukul 19.00 WIB, Putri: Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Livin’ Mandiri
0 Komentar