Kemudian di sektor ganda putri, PBSI akan menurunkan sejumlah nama-nama andalan seperti Febi Setianingrum, Rachel Allessya Rose, Febriana Dwipuji Kusuma, Meilysa Trias Puspitasari, Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Amallia Cahaya Pratiwi.
BATC 2026 mungkin menjadi pembuka Piala Thomas-Uber. Selain itu, turnamen ini berfungsi sebagai tempat pembinaan untuk pemain muda yang akan berkompetisi di kejuaraan beregu internasional. Untuk BATC 2026, banyak negara maju juga tidak akan hadir.
Kontingen Indonesia tercatat pernah menorehkan juara BATC kategori putra sebanyak 3 kali, yakni tahun 2016, 2018 dan 2020. Sementara kategori putri pernah meraih gelar juara pada edisi 2022.
Daftar Pemain Tim Putra-Putri Indonesia di Badminton Asia Team Championship 2026
Putra
- Anthony Sinisuka Ginting
- Moh. Zaki Ubaidillah
- Richie Duta Ricardo
- Prahdiska Bagas Shujiwo
- Leo Rolly Carnando
- Bagas Maulana
- Raymond Indra
- Nikolaus Joaquin
- Muhammad Rian Ardianto
- Rahmat Hidayat
Putri
- Ester Nurumi Tri Wardoyo
- Thalita Ramadhani Wiryawan
- Mutiara Ayu Puspitasari
- Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi
- Rachel Allessya Rose
- Febi Setianingrum
- Meilysa Trias Puspitasari
- Siti Fadia Silva Ramadhanti
- Amallia Cahaya Pratiwi
Pembagian Grup Babak Penyisihan Badminton Asia Team Championship 2026
Putra
- Grup A: Cina, Thailand, Macau
- Grup B: Cina Taipei, Korea Selatan, Hong Kong
- Grup C: Jepang, India, Singapura
- Grup D: Indonesia, Malaysia, Myanmar
Putri
- Grup W: Cina, Malaysia
- Grup X: Jepang, Indonesia, Hong Kong
- Grup Y: Thailand, India, Myanmar
- Grup Z: Korea Selatan, Singapura
