Persib Bandung Datangkan 1-2 Pemain Dari Kiper Timnas hingga Bek Termahal BRI Super League

Persib Bandung
Rumor Transfer Persib Januari 2026. Foto : Instagram resmi @persib
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Bursa transfer paruh musim kembali memanas. Kabar mengenai pemain baru Persib Bandung untuk putaran kedua BRI Super League musim ini mulai bermunculan dan menyedot perhatian bobotoh. Sejumlah nama dengan latar belakang mentereng, mulai dari penggawa tim nasional hingga pemain dengan nilai pasar fantastis, dikaitkan dengan Maung Bandung.

Persib Bandung memang membutuhkan tambahan kekuatan jelang putaran kedua. Selain untuk menjaga konsistensi di kompetisi domestik, kehadiran pemain baru Persib Bandung juga diproyeksikan demi menghadapi agenda padat, termasuk kompetisi Asia yang menuntut kedalaman skuad lebih merata.

  1. Pemain yang dipinjamkan harus bisa tingkatkan kepercayaan

“Rezaldi mendapatkan tiga musim yang luar biasa bersama PERSIB. Ia adalah starting eleven saat kami juara (musim 2023/24). Musim lalu, dia cedera sehingga kekurangan menit bermain dan dia butuh menit bermain,” kata Hodak.

Baca Juga:Siap Masuk Indonesia! Bocoran Spesifikasi Vivo X3000 UltraKabar Gembira! Samsung Meluncurkan Samsung Galaxy S26 Ultra Salah Satu Smartphone Paling Diminati Tahun Ini

“Jika dia bermain baik di sana, saya akan senang membawanya kembali karena sulit menemukan bek kiri murni dengan kualitas yang bagus,” tambahnya.

Untuk Hamra, Hodak yakin, ia akan kembali mendapatkan kepercayaan dirinya di Kediri. Hodak menilai, Hamra merupakan pemain dengan kualitas baik di Indonesia.

“Dia sedikit kurang beruntung ketika tiba di sini. Dia sempat kehilangan rasa percaya dirinya. Setelah tidak dapat kesempatan dan dia pun butuh menit bermain. Saya harap di sana dia mendapatkan banyak menit bermain seperti musim sebelumnya yang menjadi alasan PERSIB merekrutnya,” pungkasnya.

2. Tak akan banyak perubahan

Saat musim baru dimulai 16 pemain baru. Kondisi ini membuat Persib sempat tersungkur di papan tengah. Namun, perlahan tim ini makin kuat walaupun kemungkinan akan ada pemain yang dilepas lagi dan kemungkinan adalah Adam Przybek dan Federico Barba.

Walaupun sampai sekarang belum ada kejelasan ihwal nasib kedua pemain itu. Hanya saja, Hodak menyatakan jika dirinya tak akan merombak skuad terlalu dalam. Ia akan memaksimalkan materi pemain yang dia miliki saat ini.

“Tidak akan terlalu banyak perubahan. Akan ada beberapa, tetapi seperti yang saya katakan, tidak akan banyak. Sebab pada akhirnya kami juga adalah tim nomor satu dan tim-tim yang di papan bawah yang melakukan banyak perubahan. Tapi bagi kami, mungkin akan dilakukan penguatan,” pungkasnya

0 Komentar