RADARCIREBON.TV- Babak fase liga Liga Champions 2025/26 semakin mendekati akhir, dan persaingan menuju fase gugur kian memanas.
Sejumlah tim elite Eropa mulai memastikan nasib mereka, baik lolos langsung ke babak 16 besar maupun minimal mengamankan tempat di babak playoff.
Berdasarkan rilis resmi dari UEFA.com, Arsenal dan Bayern Munchen menjadi dua tim pertama yang sudah mengunci tiket lolos langsung ke babak 16 besar Liga Champions 2025/26.
Baca Juga:Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2026 Resmi Dirilis, Musim Terakhir Era Mesin 1000 ccJadwal Penukaran Uang Baru 2026 untuk Lebaran, Ini Aturan dan Syarat dari Bank Indonesia
Keduanya tampil konsisten sepanjang fase liga dan kini tak terkejar secara matematis oleh para pesaingnya.
Arsenal kokoh di puncak klasemen sementara. The Gunners menyapu bersih tujuh pertandingan dengan kemenangan dan mengoleksi 21 poin.
Performa solid di lini serang maupun pertahanan membuat wakil Inggris tersebut menjadi salah satu favorit juara musim ini.
Sementara itu, Bayern Munchen juga menunjukkan dominasi khas mereka di kompetisi Eropa.
Raksasa Bundesliga itu menempati posisi kedua klasemen dengan 18 poin dari tujuh laga. perolehan poin Bayern sudah cukup untuk mengamankan satu dari delapan tiket otomatis ke babak 16 besar.
Secara matematis, posisi Arsenal dan Bayern Munchen tidak mungkin lagi digeser oleh tim-tim di bawahnya.
Real Madrid dan Liverpool, yang menjadi pesaing terdekat, baru mengoleksi 15 poin. Dengan satu laga tersisa, maksimal poin yang bisa diraih kedua tim tersebut adalah 18, tidak cukup untuk menyalip Arsenal dan Bayern.
Baca Juga:Yamaha Lexi 2026 Hadir dengan Spesifikasi Baru, Tampil Lebih Premium dan Modern, Cek HarganyaDana BOS 2026 Tahap 1 Resmi Cair, Sekolah Wajib Lapor BKU Sebelum 31 Januari
Persaingan Ketat Perebutan Enam Tiket Tersisa
Dalam format Liga Champions terbaru, peringkat 1 hingga 8 klasemen akhir fase liga akan lolos langsung ke babak 16 besar.
Peringkat 9 hingga 24 harus menjalani babak playoff fase gugur. Dengan dua tiket sudah diamankan, kini tersisa enam tiket langsung yang masih diperebutkan oleh banyak tim besar.
Selain Arsenal dan Bayern, terdapat 13 tim yang telah dipastikan setidaknya melangkah ke babak playoff.
Tim-tim tersebut adalah Atalanta, Atletico Madrid, Barcelona, Chelsea, Inter Milan, Juventus, Liverpool, Manchester City, Newcastle United, Paris Saint-Germain (PSG), Real Madrid, Sporting CP, dan Tottenham Hotspur.
Namun, posisi mereka belum sepenuhnya aman untuk finis di delapan besar. Hasil pada matchday ke-8 akan sangat menentukan, karena perubahan posisi klasemen masih sangat mungkin terjadi.
