Wasit Asing Kembali Pimpin Laga BRI Super League, Bagaimana Peran Wasit Lokal?

Yoshimi Ogawa
BRI Super League kembali datangkan wasit asing. Foto: Instagram PSM Makassar / tangkapan layar - radarcirebon.tv
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Ketua Komite Wasit PSSI, Yoshimi Ogawa, mengungkapkan pihaknya kembali mendatangkan wasit asing untuk memimpin pertandingan pada putaran kedua BRI Super League 2025/2026.

Langkah tersebut diambil sebagai upaya meningkatkan kualitas serta kredibilitas kepemimpinan wasit di turnamen kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Pada putaran pertama Super League 2025/2026, PSSI memang sudah menggunakan jasa sejumlah wasit asing.

Baca Juga:Hasil Liga Champions: Arsenal Perkasa di Puncak, Manchester City Tumbang, dan PSG Gigit JariLisbon jadi Neraka bagi Paris Saint-Germain (PSG), Sporting CP Petik Kemenangan Penting

Para wasit asing yang bertugas di paruh pertama Super League, diantaranya adalah Muhammad Taqi (Singapura), Nadjafaliev Asker (Uzbekistan), Muhammad Nazmi (Malaysia), dan Ko Hyung-jin (Korea Selatan).

“Sebenarnya bukan hanya wasit asing, namun kami perlu mengundang wasit-wasit berkualitas dari luar negeri,” kata Yoshimi Ogawa.

“Bagaimanapun, kita perlu memahami, kami perlu untuk meminta mereka mengerti, karena wasit-wasit papan atas Asia juga sibuk memimpin di ACLE (AFC Champions League Elite), ACL 2,” lanjut dia.

Menurut Ogawa, kehadiran wasit asing diharapkan mampu memberikan standar penilaian yang lebih konsisten, dan menjadi sarana pembelajaran bagi wasit lokal.

Dengan memimpin banyaknya laga krusial di paruh kedua musim, wasit asing dinilai bisa membantu meminimalisasi kesalahan pengambilan keputusan yang kerap menjadi sorotan publik.

PSSI juga menilai penggunaan wasit asing pada putaran pertama memberikan pengaruh positif terhadap jalannya laga.

Selain menambah kepercayaan klub dan pemain, kebijakan ini dinilai mampu menjaga tensi kompetisi supaya tetap sehat sampai musim berakhir.

Baca Juga:Jadwal Super League Pekan ke-18: PSIM Yogyakarta Tantang Persebaya SurabayaEfek Transfer Marc Guehi ke Manchester City: Akademi Chelsea Raup Rp 22,8 T

Walau demikian, Yoshimi Ogawa juga mengatakan, kepercayaan kepada wasit lokal juga saat ini sudah mengalami peningkatan signifikan.

Ia menegaskan PSSI juga memberikan lebih banyak ruang dan kesempatan untuk wakit lokal.

“Namun pada prinsipnya, sekarang kami memiliki kepercayaan kepada beberapa wasit lokal,” jelas Ogawa.

“Itulah mengapa sebisa mungkin kami semestinya menunjuk wasit lokal (untuk memimpin pertandingan-pertandingan),” imbuh Ogawa.

Di samping itu, wasit Yamamoto Yudai, yang saat ini menjadi wasit asing penuh waktu memberikan tambahan kualitas dalam memilih pemain.

“Itulah mengapa kami juga percaya ia dapat memberikan keputusan berkualitas di atas lapangan. Tapi ya, kami tetap mengundang wasit asing yang benar-benar merupakan wasit berkualitas,” pungkasnya.

0 Komentar