Kerajinan Unik Dari Buah Labu

Kreasi Unik Buah Labu
0 Komentar

Sekilas tak menyangka, berbagai kerajinan hiasan rumah yang berkesan klasik ini terbuat dari buah labu yang sering ditemukan di sekitar kita. Oleh tangan tangan kreatif para pemuda Kebon Cai kelurahan Pekalangan kecamatan Pekalipan kota Cirebon ini buah labu disulap menjadi berbagai macam kerajinan tangan.

Cara pembuataannya pun terbilang cukup mudah yakni dengan mengeringkan atau menjemur labu yang sudah matang selama satu bulan ini dilakukan untuk menghilangkan kandungan air di dalam labu sekaligus memperkuat buah labu yang akan dibetuk dan diukir, setelah itu labu china ini diukir menggunakan pisau cutter, gunting dan perlengkapan lainnya.

Tak ketinggalan untuk mempercantik bentuk buah labu berbentuk botol ini para pengrajin mengecat labu tersebut menggunakan cat khusus kemudian menambahkan variasi dan aksesoris seperti gantungan kain hingga lampu warna-warni.

Baca Juga:Biawak Ditemukan Di Sungai KriyanMemanfaatkan Limbah Kayu Untuk Membuat Patung Dan Furniture

Ide cemerlang ini merupakan gagasan dari warga yang menanam dan memetik buah labu hanya untuk kebutuhan membuat masakan warga pun mulai berpikir keras untuk menjadikan buah berbentuk unik sebagai kreasi hingga akhirnya jadilah kreasi labu bernilai jual.

Dengan bentuknya yang unik dan menarik, aksesoris buah labu ini dibanderol dengan harga mulai dari 150 ribu hingga 500 ribu rupiah. Para pembeli pun bisa memesan ragam kreasi buah labu sesuai dengan keinginan. (Wahyu)

https://www.youtube.com/watch?v=h5TUkZaWmQs

0 Komentar