Pembeli Di Pasar Tegalgubug Alami Penurunan

0 Komentar

Kenaikan harga bahan baku menyebabkan para pedagang di Pasar Tegal Gubug mengaku mengalami penuruan pembeli, hal tersebut sudah terjadi dalam beberapa bulan terakhir.

Beginilah suasana di Pasar Tegal Gubug saat yang masih terpantau ramai pembeli. Bahkan di musim penghujan sekali pun, banyak pembeli yang datang ke Pasar Tegal Gubug.

Namun demikiian, beberapa pedagang mengeluhkan menurunnya pembeli di Pasar Tegal Gubug. Sebagian pedagang mengatakan, hal tersebut dikarenakan beralihnya para pembeli ke sistem online, sehingga mereka lebih nyaman berbelanja lewat online dari rumah dari pada datang langsung ke pasar.

Baca Juga:Sopir Angkum AP Berharap Trayek Seperti SemulaRotasi Mutasi Jangan Hanya Mengugurkan Kewajiban

Sebagian lagi mengatakan, bahwa menurunnya tingkat pembeli di Pasar Tegal Gubug dikarenakan musim penghujan, yang membuat orang malas datang ke pasar apalagi jika sedang dalam keadaan hujan.

Turunnya pembeli di Pasar Tegal Gubug juga disebabkan naiknya harga bahan baku, yang berdampak kepada harga produk yang dijual di Pasar Tegal Gubug menjadi lebih mahal, hal tersebut menyebabkan berkurangnya pembeli.

Kondisi penurunan pembeli di Pasar Tegal Gubug sudah terjadi sejak akhir tahun lalu. Padahal biasanya di awal tahun pembeli akan cukup banyak. Namun di awal tahun 2023 ini, pembeli belum juga mengalami peningkatan.

0 Komentar