Yuks Intip Wisata Terbaru Kuningan, Inilah 5 List nya. No 2 Bikin Kamu Auto Pengen Nikah’

Wisata Terbaru Kuningan
Wisata Terbaru Kuningan
0 Komentar

Wisata Terbaru Kuningan

RADARCIREBON.TV – Kuningan merupakan salah satu Kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Barat. Kuningan selalu identik dengan tempatnya wisata Kuningan terbaru Jawa Barat yang unik.

Berbagai tempat wisata Kuningan terbaru dapat kamu kunjungi, seperti curug, pemandangan alamnya, outbond, talaga, kolam renang, dan masih banyak lagi.

Tak heran jika tempat wisata Kuningan terbaru ini selalu menjadi incaran orang-orang saat akhir pekan tiba. Apalagi ketika liburan sekolah datang, okupasni objek wisatanya meningkat 20 persen.

Baca Juga:Inilah Moment Jennie Blackpink Cute di Depan KameraLirik Lagu Solo Jennie Kim Blackpink

Lalu apa saja sih tempat wisata terbaru Kuningan yang wajib kamu kunjung di akhir pekan? Yuk lihat 5 list nya di bawah ini, Cekidot!

1. Telaga Biru Cicerem

Telaga Biru Cicerem

Serupa dengan namanya, Telaga Biru Cicerem, wisata Kuningan terbaru Jawa Barat ini menyajikan telaga dengan air yang jernih kebiruan namun jernih. Di sini selain bisa bermain air, kamu juga bisa menikmati sejuk nya pemandangan sekitar. Kamu juga bisa memberi makan ikan dan bermain snorkeling.

Jika kamu bersama keluarga besarmu ingin berwisata ke sini, maka tempat wisata ini beralamat di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan. Kamu bisa merasakan liburan yang menyenangkan saat datang ke sini loh.

2. Desa Wisata Cibuntu

Desa Wisata Cibuntu

Saat kamu datang ke tempat wisata Kuningan terbaru Jawa Barat yang satu ini, mata mu akan langsung di perlihatkan oleh pepohonan yang tinggi yang menambah kecantikan alam ini. Di Desa Wisata Cibuntu juga di suguhkan beberapa area permainan yang unik dan beda dari yang lain, seperti tempat terapi ikan, taman bunga, fasilitas saung-saung, kolam renang, curug, tempat panahan, dan di sini juga ada fasilitas toilet serta mushola.

Dan perlu kamu ketahui ternyata tempat ini pun seringkali di booking untuk tempat prawedding loh! Hal itu tentu saja karena tempat yang bertemakan alam ini sangat cocok sekali bila mana sepasang kekasih membuat tema tentang prewedding mereka. Tempat ini berlokasi di Desa Cibuntu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

3. Lembah Cilengkrang

Lembah Cilengkrang

Di tempat ini kamu dapat berkesempata untuk bertemu dengan Elang Jawa yang kini keberadaannya semakin langka. Selain Elang Jawa, kamu juga di suguhkan dengan pemandangan yang bisa menghipnotis mata karena sangat indah dan sayang jika di lewatkan oleh kedipan mata.

Di wisata Kuningan terbaru Jawa Barat ini juga tentunya menyediakan tempat-tempat menarik sebagai spot foto yang bisa kamu gunakan untuk mengisi akun instagram mu. Jika kamu ingin datang ke sini, maka lokasi tempat ini berada di Desa Pejambon, Kecamatan Kramatmulya.

4. Situ Cicerem

Situ Cicerem

Baca Juga:Waduh! Instagram Boy William Hilang Karena Sebut Jennie Blackpink Malas, Ini KronologinyaBlink Jangan Sampai Tak Tahu! Ini 30 Fakta Jennie Kim, No 5 Paling Wow

Di wisata Kuningan terbaru Jawa Barat memang terdapat sekali wisata air nya, salah satu nya adalah Situ Cicerem. Di sana, kamu akan melihat panorama dari kedalaman danau saat memandangnya dari atas danau. Airnya yang segar dan jerni membuat ikan yang ada di dalam nya terlihat nampak dari luar.

Jika Anda penasaran dengan keindahan yang ada di dalam danau, Anda pun bisa berenang dan menyelam di sana. Perlu di perhatikan juga bahwa kedalaman danau ini mencapai 4-5 meter. Lokasi tempat ini ada di Jl. Kaduela, Kaduela, Kec. Pasawahan, Kab. Kuningan, Jawa Barat.

5. Hutan Desa Setianegara

Hutan Desa Setianegara

Tempat wisata Kuningan terbaru Jawa Barat satu ini merupakan spot yang tepat buat kamu yang ingin sejenak menghindar dari ramainya perkotaan. Kawasan ini punya hawa yang sejuk dan masih sangat asri. Bisa kemah juga di sini, lho.

Lokasi nya berada di Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan.

0 Komentar