Inilah Daftar HP Nokia Terbaru dan Harganya yang Murah! Ada Smartphone Hingga Feature Phone

Inilah Daftar HP Nokia Terbaru dan Harganya yang Murah! Ada Smartphone Hingga Feature Phone
HP Nokia Terbaru dan Harganya (kelasmekanik)
0 Komentar

RADARCIREBON.TVNokia menjadi salah satu merek ternama yang menyediakan banyak ponsel hingga kini. Kini kabar terbarunya, Nokia meluncurkan beberapa produk terbaru dan harganya pun terjangkau. Model yang di luncurkan pun terdiri dari dua pilihan yakni feature phone dan smartphone. Agar dapat mengetahui daftarnya, berikut info selengkapnya.

Feature Phone Nokia

Produk terbarunya dari model feature phone yakni bernama Nokia 105 yang kabarnya telah di boyong ke Indonesia. Harganya pun begitu murah yaitu sekitar Rp275 ribu. Meskipun sekelas feature phone, namun ponsel ini mampu memberikan fasilitas terbaik untuk menjangkau komunikasi penggunanya.

Layarnya memiliki luas 1,8 inci yang beresousi QQVGA dengan di klaim tahan air. Ponsel di pacu oleh MediaTek 6261D yang memiliki kapasitas RAM dan penyimpanan internal yang sama, yakni sama-sama sebesar 4MB.

Baca Juga:Apakah Sharp Aquos Termasuk TV Digital? Mari Cari Tahu Jawabannya DisiniBerapa Frekuensi TV Digital Trans TV? Inilah Daftarnya untuk Beberapa Wilayah

Smartphone Android Nokia

Selain feature phone, ada pula smartphone Android Nokia terbaru dan harganya pun terjangkau, sama seperti feature phone. Hanya saja, tentunya smartphone akan di banderol harga yang lebih tinggi jika di bandingkan dengan feature phone, dengan harga mencapai jutaan.

Ada beberapa ponsel Android Nokia yang telah meluncur di Indonesia, salah satunya yaitu Nokia C12. Smartphone murah dengan OS Android Go ini, mempunyai bodi yang di klaim tahan banting karena di buat dari bahan polikarbonat dengan layar ponsel yang memiliki kaca pelindung.

Mengantongi chipset Unisoc 9863A1 dan berpadu dengan RAM/ROM sebesar 3GB/64GB, rupanya RAM tersebut masih bisa di perluas hingga tambahan 2GB sebagai virtual RAM sehingga totalnya menjadi 5GB. Soal harga, ponsel ini di banderol dengan harga sekitar Rp1,3 jutaan.

Ada lagi Nokia C21 Plus dan C31 yang di rilis secara bersamaan. Series C ini ternyata seri pendahulu dari C12 yang sudah lebih dulu meluncur. Soal ketahanan, keduanya pun juga di klaim tahan banting meskipun jatuh berkali-kali sehingga hal ini menjadi salah satu keunggulannya.

Dengan berbagai fitur dan spesifikasi yang mumpuni, Nokia terbaru C21 Plus dan C31, harganya pun masih berada di kisaran Rp1 jutaan saja. Harga masing-masing, di banderol dengan harga Rp1,49 juta untuk Nokia C21 Plus dan Rp1,6 juta untuk Nokia C31.

0 Komentar